Jumat, 26 April 24

Tokoh dan Warga Nahdliyin Tangsel Diimbau Dukung Nur Azizah di Pilkada

Tokoh dan Warga Nahdliyin Tangsel Diimbau Dukung Nur Azizah di Pilkada
* Tokoh dan warga Nahdliyin Tangerang Selatan (Tangsel), Banten, bersama Nur Azizah menyerukan yel-yel "Kita adalah NU, NU, NU, NKRI Harga Mati. Kita dukung Nur Azizah..." sambil mengepalkan tangan kanan, lantas mengumandangkan Shalawat Badar. (Foto: istimewa)  

Tangsel, Obsessionnews.com – Seluruh warga Nahdliyin Tangerang Selatan (Tangsel), Banten, diimbau untuk bersikap sam’an watha’atan (patuh, taat) terhadap ulama dalam menentukan pilihan di Pilkada Kota Tangsel pada Desember 2020.

Dengan sikap tersebut, harus dipegang prinsip harakah lil barakah (setiap pergerakan akan mendapatkan barakah).

Hal itu disampaikan Abah KH. Ahmad Ghazali, ulama kharismatik NU Tangsel yang juga pimpinan pondok pesantren As-Sa’adah Tangsel dalam acara pengarahan para tokoh dan warga Nahdliyin Tangsel di mushalla kediaman Ketua Penasihat Tim Sukses Nur Azizah-Ruhamaben, H. Usamah Hisyam, di kawasan BSD City Kamis (13/8/2020).

Dikutip obsessionnews.com dari muslimobsession.com disebutkan Kamis pekan lalu Abah Ghazali, KH Irfan, dan Usamah Hisyam diterima secara khusus oleh Rais Aam PBNU yang juga Wakil Presiden (Wapres) RI KH Ma’ruf Amin. Ketiga tokoh turut mendampingi Wapres berziarah kubur ke makam pendiri dan Bupati Tangerang pertama Aria Wangsatama di Lengkong Kiyai, Tangerang.

Halaman selanjutnya

Pages: 1 2

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.