Jumat, 26 April 24

Dilirik City, Guardiola Bertahan di Bayern

Dilirik City, Guardiola Bertahan di Bayern

Munchen – Bos Bayern Munich, Guardiola, yang kontraknya akan berakhir musim depan, dijadikan kandidat utama untuk menggantikan Pellegrini.

Manchester City sepertinya bakal menunda kontrak Manuel Pellegrini karena mencoba untuk mendatangkan Pep Guardiola.

Manajer asal Cili tersebut gagal menyajikan performa juara seperti musim lalu di Etihad Stadium. Spekulasi soal kepergiannya dari Manchester pun beredar luas.

Bos Bayern Munich, Guardiola, yang kontraknya akan berakhir musim depan, dijadikan kandidat utama untuk menggantikan Pellegrini.

Menurut The Express, kalau The Citizens berhasil menarik hati sang mantan pelatih Barcelona, Pellegrini bakal didepak.

Guardiola sempat bekerja sama dengan kepala pelatih Txiki Begiristain dan Ferran Soriano ketika masih di Camp Nou. Ini bisa dijadikan peluang untuk mendatangkan sang pelatih ke Manchester.

Bertahan di Bayern
Namun, Karl-Heinz Rummenigge, ketua Bayern Munich, yakin Pep Guardiola bakal bertahan di Allianz Arena pasca kontraknya berakhir di 2016.

Rummenige buka-bukaan soal diskusinya dengan Guardiola pada Februari lalu. Mereka berdua mendiskusikan perpanjangan kontrak yang bakal berakhir di Juni 2016. Namun, eks pelatih Barcelona itu maish belum ingin mengambil keputusan.

“Saya tahu Pep dan keluarganya merasa sangat nyaman di Munich,” ujar Rummenigge. “Tak ada tanda-tanda ia akan berhenti jadi pelatih kami setelah 2016.”

“Ia adalah kunci dari periode sukses yang sekarang kami jalani,” tandasnya.

Bayern berhasil lolos ke delapan besar Liga Champions dan kini sudah unggul 11 poin di puncak klasemen Bundesliga. (goal.com)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.