Sabtu, 4 Mei 24

Presiden Direktur Bank Commonwealth, Lauren Sulistiawati

Presiden Direktur Bank Commonwealth, Lauren Sulistiawati
* Presiden Direktur Bank Commonwealth, Lauren Sulistiawati.

Berpengalaman selama 27 tahun di industri keuangan dan perbankan, kiprah Lauren sebagai bankir patut diperhitungkan dalam dunia perbankan di Tanah Air.

Salah satu moto peraih Magna Cum Laude dari San Francisco State University ini adalah memiliki mentalitas yang tidak cepat menyerah dan never accept impossible. Terdengar mudah terucap, tetapi menantang untuk ditunaikan. Namun, Lauren adalah bukti nyata yang berhasil.

“Datang dari kota kecil, saya tidak pernah bermimpi akan memimpin perusahaan multinasional dengan lebih dari 1.700 karyawan. Saya selalu menjalankan pekerjaan dengan serius dan penuh ketelitian, bahkan sampai ke detil terakhir. Terus berupaya mengingatkan dan menantang tim untuk berpikir out of the box dan berani mengatasi hambatan untuk mencapai hasil yang terbaik,” tegasnya.

Baru bergabung di Bank Commonwealth pada 2016, Lauren menuturkan ada kesamaan visi yang mengikatnya, yaitu to excel at securing and enhancing the financial wellbeing of people, businesses and communities. “Saya berkomitmen membangun bisnis Bank Commonwealth di Indonesia bukan hanya sebagai pelaku perbankan, namun juga memiliki tanggung jawab moral untuk membantu nasabah, karyawan, bisnis, maupun komunitas di sekitarnya untuk turut berkembang.”

Salah satu wujud kerja nyatanya adalah menyasar komunitas perempuan di Indonesia. Sebab, Lauren merasa bertanggung jawab membekali para perempuan dengan keterampilan manajemen keuangan dan bisnis yang relevan. Hal ini tercermin dari program literasi dan inklusi keuangan untuk perempuan berupa program WISE (Women Investment Series) yang telah berjalan sejak 2014.

Selain itu, telah tersedia pula WISE app. Hingga 2017, Bank Commonwealth telah menjalankan kelas-kelas workshop literasi keuangan kepada lebih dari 2.500 perempuan di Indonesia dan WISE app telah diunduh oleh lebih dari 3500 orang. Mulai tahun 2016, Bank Commonwealth kian memperluas segmen yang dituju, yakni pemberdayaan pengusaha wanita Indonesia.

Lauren menjelaskan, “Beberapa mitra kami adalah IWAPI dan Austrade melalui programnya Women in Global Business. Bersama-sama, kami memberikan pelatihan dan pembekalan kepada para pengusaha wanita, agar menjadi lebih savvy dalam menjalankan dan mengembangkan bisnis mereka.”

Beragam aktivitas sebagai working mom, tak mengubah prioritas utamanya adalah keluarga.

“Kami makan atau pergi ke gereja bersama. Setiap travelling keluarga, ada tema berbeda setiap tahun. Kami pernah travelling ke Eropa dengan misi mengunjungi 10 stadion bola terkenal di Eropa, karena kami pencinta bola. Untuk di dalam negeri, kami suka ke Bali atau Yogyakarta,” kenangnya bersemangat.  (Naskah: Elly Simanjuntak, Foto: Dok. Pribadi)

Artikel ini dalam versi cetak dimuat di Majalah Women’s Obsession edisi Agustus 2017.

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.