Sabtu, 27 April 24

Singapura Deteksi Virus Zika, Ada Travel Warning?

Singapura Deteksi Virus Zika, Ada Travel Warning?

Jakarta, Obsessionnews.com – Pemerintah Indonesia tengah berkoordinasi dengan KBRI Singapura untuk memastikan kebenaran informasi yang menyebutkan negara tersebut sudah mendeteksi kebedaraan virus Zika.

“Mengenai berita tersebut, ya ini berita, kita sudah melakukan tadi pagi, saya sudah berkoordinasi dengan dubes kita di Singapura,” tegas Menteri Luar Negeri RI, Retno Marsudi di Istana, Jakarta, Senin (29/8/2016).

Jika informasi itu benar adanya, pemerintah Indonesia akan mengambil langkah untuk mengantisipasi penyebaran virus tersebut. Dengan cara mengeluarkan Travel Warning ke Singapura.

“Tentunya adalah prevensi sehingga kita meningkatkan alertness kita terhadap mobilitas. Karena kan Singapura, Indonesia, Malaysia semakin interconnected, tidak hanya dengan Singapura,” kata Retno.

Pihaknya lanjut dia akan mengajak kerja sama dengan Ditjen Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM serta Kemenkes RI guna mengeluarkan peringatan tersebut. Namun dia belum dapat memastikan kapan akan dilakukan.

“Bagaimana kita mencegah munculnya kasus serupa di Indonesia. Jadi koordinasi sudah kita jalankan tadi pagi dengan dubes kita di Singapura, dengan ibu Menkes dan pak Menkumham,” ujar Retno. (Has)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.