Jumat, 3 Mei 24

Membanggakan! ALVA Menangkan Kategori Elektrik Skutik di OTOMOTIF Award

Membanggakan! ALVA Menangkan Kategori Elektrik Skutik di OTOMOTIF Award
* ALVA berhasil meraih memenangkan kategori Electric Skutik di ajang penghargaan tahunan OTOMOTIF Award 2023. (Foto: ALVA)

Obsessionnews.com – ALVA berhasil memenangkan kategori Electric Skutik di ajang penghargaan tahunan OTOMOTIF Award 2023 yang diselenggarakan oleh Tabloid OTOMOTIF. Penghargaan ini diberikan kepada ALVA setelah berhasil melalui berbagai tahap pengetesan, dan berhasil unggul setelah dikomparasi sesuai dengan kategorinya. Pada momen membanggakan ini, penghargaan untuk ALVA secara langsung diserahkan oleh Editor in-Chief Tabloid OTOMOTIF Panji Maulana kepada perwakilan ALVA, Chief Commercial Officer IMG Eko Bramantyo,.

 

Baca juga:

All-New Kijang Innova Zenix Hybrid Dinobatkan sebagai Car of The Year di Ajang Otomotif Award 2023

Ketua MPR Ajak Komunitas Otomotif Rekatkan Solidaritas Kebangsaan

 

 

“Kami sangat bersyukur dan bahagia menyambut penghargaan untuk motor listrik ALVA One. Momen ini merupakan buah dari komitmen kami untuk menghadirkan motor listrik terbaik di kelasnya. Semoga kami dapat lebih luas lagi memperkenalkan ALVA ONE sebagai lifestyle mobility solution kepada masyarakat, agar mendapatkan pengalaman berkendara yang nyaman dan dapat merasakan performa yang baik dari ALVA One.” kata President Director IMG Purbaja Pantja dikutip dari siaran pers, Selasa (28/3/2023).

Dari sisi performance, beberapa keunggulan ALVA One adalah kecepatan maksimum hingga 90km/jam, daya jelajah hingga 70 km, dan torsi sebesar 46,5Nm. Dari segi comfort terdapat ban berkualitas dengan diameter roda yang besar sehingga memberikan kenyamanan yang lebih terutama ketika melewati jalan berlubang dan tidak rata. ALVA One juga dilengkapi dengan jok dan legroom yang luas. Pengguna ALVA One juga semakin nyaman dengan layanan customer service dan roadside assistance 24 jam. Dari sisi connectivity, ALVA One telah dilengkapi dengan aplikasi yang terhubung langsung dengan motornya sebagai bagian dari gaya hidup masyarakat yang saat ini tidak bisa lepas dari smartphone.

“Kami meyakini 3 kelebihan ALVA dari sisi performance, comfort, dan connectivity yang membuat ALVA berhasil memenangkan penghargaan ini. 3 hal ini kami design dengan sangat baik untuk memberikan kepuasan terhadap konsumen. ” ujar Purbaja. (arh)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.