Sabtu, 27 April 24

Manajer Liga Primer Mulai Khawatir dengan Liga Super Cina

Manajer Liga Primer Mulai Khawatir dengan Liga Super Cina
* Arsene Wenger mengatakan Cina bisa membeli seluruh liga di Eropa. (goal.com)

London – Para manajer di Liga Primer Inggris mengatakan mulai khawatir dengan klub-klub Cina, setelah Jiangsu Suning mengeluarkan tak kurang dari Rp1,2 triliun untuk membeli dua pemain Eropa beberapa pekan lalu.

“Ya, kita harus khawatir. Cina punya kemampuan finansial yang luar biasa. Mereka bisa membeli seluruh liga di Eropa,” kata manajer Arsenal, Arsene Wenger.

Pembelian Ramires dan Alex Texeira dengan nilai total Rp1,2 triliun tersebut makin mengukuhkan kekuatan Cina di panggung sepak bola internasional.

Klub Super Liga lain, Guangzhou Evergrande, sementara itu mengeluarkan Rp632 miliar untuk mengontrak pemain Atletico Madrid, Jackson Martinez.

Ketiganya menambah panjang daftar pemain-pemian papan atas Eropa dan Australia yang pindah ke Liga Super Cina.

“Kita bisa melihat bahwa Cina sangat serius untuk makin diakui oleh masyarakat sepak bola internasional,” kata Guus Hiddink, manajer Chelsea.

Tawaran yang menggiurkan dari klub-klub Cina diakui menjadi daya tarik bagi para pemain, kata manajer Liverpool, Jurgen Klopp.

“Kalau Anda berusia 26 tahun dan mendapatkan tawaran yang sangat tinggi, siapa yang bisa menolak?” kata Klopp.

Pertanyaannya adalah apakah model Cina ini tren sesaat atau akan terus berlanjut?

“Terus terang kita tak tahu apakah keinginan membesarkan sepak bola di Cina ini memang sangat tinggi. Tapi kalau memang upaya-upaya ini mendapatkan dukungan penuh dari pemerintah, maka kita semua harus khawatir dengan mereka,” kata Wenger. (goal.com)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.