Jumat, 26 April 24

Kimia Farma Hadirkan ‘Outlet’ untuk Wisatawan di Labuan Bajo

Kimia Farma Hadirkan ‘Outlet’ untuk Wisatawan di Labuan Bajo
* PT Kimia Farma (Persero) Tbk hadir dengan konsep outlet baru berupa Traveler Store pertama di Labuan Bajo, tepatnya di Marina Mall Labuan Bajo, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur. (Foto: FB Kementerian BUMN)

Jakarta, Obsessionnews.com – Indonesia memiliki banyak objek wisata. Pemerintah semakin gencar mempromosikan berbagai objek wisata di tanah air untuk menarik minat wisatawan domestik (wisdom) dan wisatawan mancanegara (wisman). Salah satu di antaranya yang dipromosikan adalah Labuan Bajo di Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur.

 

Baca juga:

Pemandu Wisata Ujung Tombak Perkenalkan Labuan Bajo ke Dunia Internasional

Tingkatkan Layanan, Pemandu Wisata di Labuan Bajo Diberi Pelatihan

Labuan Bajo Diharapkan Jadi Destinasi Pariwisata Utama Kelas Dunia

 

Destinasi wisata di Labuan Bajo menyuguhkan wahana wisata alam yang luar biasa. Lanskap alam yang menarik, garis pantai yang istimewa dan juga panorama yang tiada duanya

Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) melalui keterangan tertulisnya, Selasa (19/11/2019), menyebut Labuan Bajo merupakan salah satu tempat wisata yang paling diminati di Indonesia.

Seiring bertambahnya wisdom dan wisman, BUMN yang bergerak di bidang industri farmasi, yakni PT Kimia Farma (Persero) Tbk baru-baru ini  hadir dengan konsep outlet baru berupa Traveler Store pertama di Labuan Bajo, tepatnya di Marina Mall Labuan Bajo.

Dengan adanya outlet ini diharapkan para wisatawan akan lebih mudah untuk memperoleh produk kosmetik, skincare, personal care, hair care dan suplemen kesehatan yang dibutuhkan. (arh)

 

Baca juga:

Pengembangan Bisnis Kimia Farma di Arab Saudi

Telkom Dukung Kimia Farma Jadi Perusahaan Kelas Dunia Berbasis Digital

Apotek Kimia Farma Diresmikan di Bandara Soekarno-Hatta

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.