Jumat, 29 Maret 24

Breaking News
  • No items

Kepala BNN Imbau Mahasiswa ITB Tidak Tertarik untuk Mencoba Narkoba

Kepala BNN Imbau Mahasiswa ITB Tidak Tertarik untuk Mencoba Narkoba
* Rektor Institut Teknologi Bandung (ITB)  Prof Dr Ir Kadarsah Suryadi, DEA  (kiri) dan Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN)  Drs Heru Winarko, SH. (Foto: BNN)  

Bandung, Obsessionnews.com – Angka prevalensi penyalahgunaan narkotika di Jawa Barat (Jabar) terus meningkat. Pergeseran penyalahguna narkotika pun terjadi dan menunjukkan saat ini penyalahgunaan narkotika tidak hanya didominasi kalangan pekerja, tetapi juga pelajar dan mahasiswa.

 

Baca juga:

Masuk Zona Kuning, Sumba Timur Didorong Bentuk Badan Narkotika

Inilah Langkah Bijak Tangani Narkotika di Indonesia

BNN-UNODC Satukan Pandangan Aparat Penegak Hukum dalam Penanganan Kasus Narkotika

 

Hal tersebut diungkapkan Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN)  Drs Heru Winarko, SH dalam kuliah umum di kampus Institut Teknologi Bandung (ITB), Rabu (2/10/2019).

Dikutip obsessionnews.com dari siaran pers, Rabu, dalam kuliah umum tersebut Heru menegaskan, para mahasiswa yang duduk di hadapannya merupakan kebanggaan bangsa, karena ITB adalah salah satu kampus terbaik di Indonesia. Oleh sebab itu dia mengimbau agar para mahasiswa tidak sekalipun tertarik untuk mencoba narkotika.

“Ancaman narkotika itu nyata, maka kita harus selalu waspada dan mengetahui bagaimana langkah-langkah dalam mengantisipasinya,” ujar pria yang akrab disapa HW itu.

Hal tersebut juga ditegaskan oleh Rektor ITB Prof Dr Ir Kadarsah Suryadi, DEA, dalam sambutannya. Kadarsah menyampaikan bahwa para mahasiswa dan generasi muda merupakan aset bangsa yang akan menjadi bonus demografi bagi Indonesia kelak. Namun, ia mengingatkan bahwa bonus demografi bisa berubah menjadi disater demografi tanpa jiwa dan tubuh yang sehat.

“Kalian harus menjadi contoh insan yang jiwa dan badannya sehat, sehingga di masa yang akan datang akan menjadi bonus demografi yang akan membawa Indonesia menjadi negara yang maju,” pungkas Kadarsah.

Kuliah umum bertemakan ‘Menyelamatkan Generasi, Merawat Generasi dari Ancaman Kejahatan Narkoba’ yang berlangsung di aula barat ITB diikuti oleh ratusan mahasiswa dari berbagai jurusan yang berbeda. Antusiasme para mahasiswa pun terlihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan mahasiswa kepada Kepala BNN usai memberikan paparan terkait dengan perkembangan kejahatan narkotika serta kebijakan strategis BNN dalam membendung ancaman kejahatan narkotika.

Menutup kuliah umum Kepala BNN berpesan kepada para mahasiswa ITB untuk terus mengembangkan potensi yang dimiliki dan menjaga diri dari ancaman kejahatan narkotika. Heru mengakhiri dengan menyerahkan modul Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) kepada pihak kampus sebagai bahan informasi dan edukasi untuk para mahasiswa. (arh)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.