Jumat, 26 April 24

Blatter Merasa Terhina Diskors Komite Etik FIFA

Blatter Merasa Terhina Diskors Komite Etik FIFA
* Sepp Blatter (reuters)

Zurich, Obsessionews- Sepp Blatter, Presiden FIFA non aktif hari ini mengatakan hanya Kongres FIFA yang bisa menghentikannya sebagai pimpinan badan sepakbola dunia itu, bukan komite etik FIFA.
Blatter menganalogikan dirinya sebagai Presiden sebuah negara.
“Jika seseorang ingin memberhentikan Presiden terpilih, hanya parlemen yang bisa,” jelas dia pada media Swiss, SRF, dinihari WIB.

Blatter mengaku ia tidak bisa bicara banyak karena akan dianggap bersalah (melanggar sanksi skorsing komite etik).

Pemilihan Presiden FIFA berlangsung setiap tahun dan 209 negara anggota punya hak memilih.

Blatter mengaku ia merasa terhina ketika komite etik FIFA menskorsingnya dan mengatakan ia tak boleh lagi berkantor. “Itu seperti polisi. Tapi itu tak membunuhku, saya akan tetap berjuang untuk diri saya dan FIFA.

Blatter mengatakan jika memang ada yang tak setuju cara kerja dia, maka kongres untuk membatalkan dia harus diadakan.

Mengenai adanya pembayaran ilegal pada Presiden UEFA, Michel Platini sebesar 2 juta franc Swiss, Blatter mengaku ia punya kontrak lisan dengan Platini untuk membuat suatu pekerjaan. Tapi pembayaran baru selesai pada 2011, atau 9 tahun sesudah Platini menerima pekerjaan itu.
“Saya tanya dia, berapa yang kau mau?  1 juta franc. Saya tak punya sebanyak itu. Platini menjawab itu bisa dibayar nanti”.

Blatter membantah pernyataan dia sebelumnya yang menyatakan bahwa kontrak di FIFA hanya bisa dilakukan secara tertulis. (reuters/baron)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.