Jumat, 26 April 24

Bima Pemasok Komoditi Pertanian dan Perkebunan

Bima Pemasok Komoditi Pertanian dan Perkebunan
* Hj. Indah Damayanti Putri, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bima, NTB

Bima, Obsessionnews – Hj. Indah Damayanti Putri yang akrab dipanggil Dae Dinda adalah politisi Partai Golkar yang saat ini menduduki jabatan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB). Penampilannya ramah dan enak diajak berbicara. Sebagai wakil rakyat namanya populer di kalangan masyarakat, khususnya kaum wanita dan anak-anak muda.

Dae Dinda dikenal aktif turun ke lapangan untuk menyerap aspirasi rakyat. Selain itu, dia pun sering kali menemui berbagai elemen masyarakat yang berunjuk rasa di Gedung DPRD Kabupaten Bima. Dia berupaya seoptimal mungkin memperjuangkan aspirasi para demonstran tersebut.

Dia isteri almarhum H. Ferry Zulkarnain, Sultan Bima yang juga Bupati Bima dan Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Golkar Kabupaten Bima. Ferry meninggal dunia karena penyakit jantung yang dideritanya kambuh setelah meninjau masyarakatnya yang terkena musibah banjir tahun 2013. Tahun 2014 Dae Dinda terpilih secara aklamasi sebagai Ketua DPD II Golkar Kabupaten Bima dalam Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) di kantor DPD I Golkar NTB, Kota Mataram. Ia melanjutkan jabatan almarhum suaminya itu hingga tahun 2016.

Menjadi Ketua DPD II Golkar dan Wakil Ketua Ketua DPRD Kabupaten Bima tentu merupakan prestasi yang patut diacungi jempol. Namun, Dae Dinda rupanya masih belum puas dengan kedua posisi tersebut. Ia mengincar kursi Bupati Bima. Saat ini dia tengah melobi beberapa partai untuk mendukung pencalonannya sebagai Bupati Bima periode 2015-2010.

Dae Dinda berobsesi menjadikan Bima sebagai daerah yang maju. Apalagi letak Bima cukup strategis yakni berdekatan dengan tiga wilayah yang menjadi destinasi wisata internasional, yakni Pulau Komodo, Bali, dan Tanah Toraja. Dia ingin menjadikan Bima sebagai pemasok komoditi pertanian dan perkebunan untuk NTB, Makassar, Banjarmasin, dan lain sebagainya.

“Bima memiliki kekayaan alam yang luar biasa besarnya yang meliputi bidang pertanian, perkebunan, dan pertambangan. Selain itu Bima juga mempunyai potensi besar, dan perdagangan. Namun sayangnya potensi-potensi tersebut belum digarap secara optimal,” kata Dae Dinda kepada obsessionnews.com di Bima, Sabtu (7/3).

Jika kelak terpilih menjadi Bupati Bima, ia bertekad bekerja ekstra keras menggarap potensi kekayaan alam itu untuk kepentingan rakyat. Selain itu, dia akan mendatangkan para pengusaha dalam negeri dan luar negeri untuk berinvestasi di Bima. Menurutnya, semakin banyak investasi yang masuk menguntungkan Bima karena akan tercipta banyak lapangan kerja.

Hal lain yang menjadi perhatiannya adalah tingginya angka kemiskinan di Bima, yakni 16,20% atau 73.193 jiwa dari total jumlah penduduk 450.976 jiwa. Pemerintah, katanya, harus bekerja keras menurunkan angka kemiskinan tersebut. (Yuli)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.