Jumat, 19 April 24

NasDem Kepri Berbagi Sembako untuk Masyarakat yang Terdampak Covid-19

NasDem Kepri Berbagi Sembako untuk Masyarakat yang Terdampak Covid-19
* Pembagian sembako untuk masyarakat yang terdampak Covid-19 di kantor Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Kepulauan Riau (Kepri) di Kompleks Batam Center Kota Batam, Minggu (17/5/2020). (Foto: NasDem)

Batam, Obsessionnews.com – Serangan maut yang dilancarkan oleh Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di Indonesia menyebabkan banyak orang yang meninggal dunia. Selain itu Covid-19 juga mengakibatkan perekonomian nasional terpuruk.

 

Baca juga

Dampak Covid-19, Sulaeman Salurkan Bantuan untuk Janda dan Yatim Piatu

Anak-anak Yatim Doakan Anggota DPR Yessy Melania Amanah Jalankan Tugas

 

Yang paling merasakan dampak dari Covid-19 adalah masyarakat berekonomi lemah, karena mereka kesulitan mencari mata pencaharian.

Banyak pihak yang peduli pada masyarakat yang terdampak Covid-19, salah satu di antaranya adalah Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Kepulauan Riau (Kepri). Nasdem memberikan bantuan berupa sembako. Pembagian sembako digelar di Kantor DPW Partai NasDem Kepri di Kompleks Batam Center Kota Batam, Kepri, Minggu (17/5/2020).

Wakil Ketua DPW NasDem Kepri Yanto mengatakan, kegiatan ini merupakan inisiatif Ketua DPW Provinsi Kepri beserta fungsionaris NasDem Kepri

“Pembagian sembako ini atas inisiatif HM Rudi sebagai Ketua DPW NasDem Provinsi Kepri beserta dewan pengurus dan jajaran Partai NasDem DPW Provinsi Kepri,” kata Yanto seperti dikutip obsessionnews.com dari keterangan tertulis Nasdem,

Yanto mengatakan, bantuan sembako itu merupakan bentuk kepedulian Partai NasDem Provinsi Kepri untuk masyarakat yang terdampak Covid-19.

“Dampak pandemi Covid 19 ini mengakibatkan berhentinya aktivitas seluruh masyarakat dalam melakukan kegiatan dan pekerjaan sehari-hari. Maka dari itu, NasDem Kepri berinisiatif meringankan beban masyarakat yang terdampak, terutama mereka yang kurang. Tak ketinggalan beberapa yayasan dan panti asuhan juga kami berikan bantuan,” ujar Yanto.

Yanto juga mengimbau masyarakat Kepri utamanya di Kota Batam untuk terus mematuhi protokol kesehatan yang diberikan pemerintah.

“Jalankan hidup sehat, tertib, social distancing, stay at home, serta memakai masker dan sanitizer. Sayangilah diri dan keluarga Anda,” tegasnya.

Horjani, salah satu pengurus DPW Partai NasDem Provinsi Kepri, menambahkan, kegiatan tersebut juga merupakan instruksi Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh.

“Kegiatan ini dilakukan NasDem di seluruh Indonesia atas instruksi Ketum DPP NasDem Bapak Surya Paloh. Harapan kami semoga bantuan sembako ini bisa sedikit mengurangi beban yang dirasakan masyarakat saat ini, serta menjadi berkah buat kita semua. Jangan lupa juga agar kita saling mendoakan agar bencana virus ini lekas selesai dan kita bisa beraktivitas kembali seperti biasa. Amiin,” tutur Horjani. (arh)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.