Jumat, 26 April 24

Masa Reses, Anggota DPR Gelar Seminar di Malang

Masa Reses, Anggota DPR Gelar Seminar di Malang

Malang, Obsessionnews – Di sela-sela masa reses, anggota Komisi X DPR RI Ridwan Hisjam menggunakan kesempatan itu untuk berkunjung ke daerah pemilihannya di Malang. Banyak kegiatan kemasyarakatan yang sudah dilakukan oleh Ridwan salah satunya mengisi seminar nasional.

Bertempat di Pendopo Kantor Wali Kota Batu Malang 4 Agustus 2016, Ridwan mengisi seminar nasional dalam ‎acara Jambore Nasional Lembaga Pariwisata dan Pecinta Alam Mahasiswa Islam (LEPPAMI) dengan tema “Revitalisasi dan Pelestarian Alam Nusantara Kepariwisataan Madani.”

RH reses di Malang 2

Dalam kesempatan tersebut Ridwan menyatakan, kegiatan Jambore ‎LEPPAMI ini bisa menumbuhkan semangat para mahasiswa untuk ikut andil memajukan pariwisata nusantara. Sebab, sektor pariwisata bisa memberikan dampak besar terhadap kesejahteraan masyarakat.

Hal itu, kata dia, sesuai dengan  Pasal 4 huruf a, b, c, dan d, UU Nomor 10 Tahun 2009 Tentang Kepariwisataan. Dimana kepariwisataan itu pada hakekatnya bertujuan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi. Meningkatkan kesejahteraan rakyat, mengatasi pengganguran dan menghapus kemiskinan.

“Pembangunan pariwisata merupakan salah satu sektor strategis nasional antara lain sebagai penyumbang devisa, instrumen pemerataan pembangunan dan peningkatan kesejahteraan rakyat,” tuturnya.

RH reses di Malang 3

Menurutnya, untuk memajukan pariwisata Indonesia memang tidak bisa mengandalkan pemerintah semata. Perlu ada kesadaran dan kerja sama dengan masyarakat, termasuk dukungan dari elemen mahasiswa dalam hal ini LEPPAMI.

‎”Dalam kontek memaknai 4 pilar kebangsaan (UUD NRI 1945, Pancasila, NKRI dan BhinnekanTunggal Ika) LEPPAMI sangat tepat karena sebagai sayap HMI yang sangat kental dengan Keislaman dan Keindonesiaan,” terangnya.

RH reses di Malang 4

‎Politisi Partai Golkar ini menyebut tantangan terbesarnya adalah melakukan internalisasi  nilai-nilai 4 Pilar dalam gerakan membangun pariwisata  di Indonesia, dengan mendorong pengembangan pariwisata Indonesia agar memberikan kontribusi  terhadap devisa negara sebanyak-banyaknya.

“Dengan catatan  kepariwisataan Indonesia  tidak boleh kehilangan identitas budaya dan nilai-nilai kebangsaannya,” tutupnya.

Usai memberikan materi seminar, Ridan juga menyempatkan diri melakukan kunjungan ke bank Jatim Cabang Malang. Kunjungan ini juga bagian dari kegiatan anggota DPR selama reses. (Albar)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.