Jumat, 26 April 24

Jokowi Sebut Usai Bertemu SBY Susunan Kabinet Bisa Berubah

Jokowi Sebut Usai Bertemu SBY Susunan Kabinet Bisa Berubah
* SBY bertemu Jokowi di Istana Negara. (Foto: Setneg)

Jakarta, Obsessionnews.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut susunan Kabinet Kerja jilid II saat ini sudah rampung. Susunan kabinet baru kata dia, sudah terkonfirmasi kepada jajaran partai koalisi. Hanya saja, nama-nama menteri yang akan duduk dikabinet baru akan diumumkan setelah ia dan Ma’ruf Amin dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2019-2024.

“Nanti mungkin bisa hari yang sama, mungkin sehari setelah pelantikan,” kata Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (11/10/2019).

Meski sudah disusun, Jokowi tidak menampik bias saja susunan nama yang sudah ada berubah sampai hari pengumuman. “Mungkin ada beberapa pertimbangan masih bisa,” kata dia.

Jokowi mengakui bahwa susunan kabinet itu bisa berubah tergantung dinamika politik terakhir, termasuk saat ia bertemu dengan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono.

“Apakah perubahan itu juga setelah pertemuan dengan SBY kemarin, Pak?” tanya wartawan.

“Ya,” jawab Jokowi singkat.

Seusai bertemu SBY kemarin, Jokowi mengakui turut membahas peluang Demokrat bergabung ke kabinet di periode kedua bersama Ma’ruf Amin. Namun, belum ada keputusan yang diambil. “Kita bicara itu (peluang Demokrat masuk kabinet), tapi belum sampai sebuah keputusan,” ujar Jokowi.

Jokowi menambahkan, belum ada nama-nama menteri yang diusulkan SBY, termasuk saat ditanya apakah SBY mengajukan putra sulungnya Agus Harimurti Yudhoyono, Jokowi juga menjawab belum. “Enggak sampai ke sana, belum sampai ke sana,” kata Jokowi.

Jokowi pun meminta kepada awak media bertanya kepada SBY apakah bersedia membawa partainya bergabung ke pemerintahan atau tidak. “Ditanyakan ke Pak SBY langsung,” kata dia. ( Albar)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.