Kamis, 9 Mei 24

Hadapi Pemilu 2019, Djan Ajak Romi Gabung Bersama

Hadapi Pemilu 2019, Djan Ajak Romi Gabung Bersama

Jakarta, Obsessionnews – Keluarkannya putusan kasasi Mahkamah Agung (MA) yang menguatkan putusan Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) tingkat pertama untuk Partai Persatuan Pembangunan (PPP) diharapkan dapat mempersatukan kedua kubu PPP.

Ketua Umum PPP hasil Muktamar Jakarta Djan Faridz mengajak kubu PPP  Romahurmuziy (Romi) cs yang selama ini masih berbeda pendapat untuk bergabung bersama.

Djan menyampaikan, perjuangan partainya masih panjang untuk menghadapi pemilihan umum empat tahun yang akan datang.

“Perjuangan kita masih panjang, target kita 2019 kalau umat Islam mau menyuarakan ingin meneguhkan undang-undang yang cinta umat Islam enggak gampang, kita harus kembalikan kejayaan PPP,” ujar Djan dalam rapat konsolidasi di Kantor DPP PPP, Jakarta Pusat, Kamis (22/10/2015).

Ia pun meminta agar pengurus PPP di daerah juga ikut mensosialisasikan dan mengajak mereka yang selama ini berbeda pendapat untuk kembali bersama kepemimpinan Djan.

“Perbedaan pendapat itu bukan menyebabkan putusnya hub silaturahmi. Semua harus kita rangkul. Saya menginginkan DPW, DPC melakukan itu untuk bersatu,” terangnya.

Dalam rapat konsolidasi kali ini, lanjut Djan, dirinya bukan mau mempublikasikan bahwa mereka baru saja memenangkan Kasasi di MA. “Tidak pernah terpikirkan untuk saya mengundang DPP untuk menyampaikan kemenangan, hanya untuk menyampaikan (sosialisasi) bela negara,” pungkasnya. (Purnomo)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.