Sabtu, 4 Mei 24

DBS Bank Akui Nasabah Masih Awam Soal Tax Amnesty

DBS Bank Akui Nasabah Masih Awam Soal Tax Amnesty
* PT Bank DBS Indonesia melakukan konferensi pers untuk menyosialisasikan tax amnesty di Hotel Mulia, Jakarta, Selasa (9/8/2016).

Jakarta, Obsessionnews.com – PT Bank DBS Indonesia dipercaya pemerintah untuk menampung dana repatriasi atas pengampunan pajak atau tax amnesty.  Bank ini turut mendukung program kebijakan tersebut melalui sosialisasi dengan nasabahnya.

Dalam acara sosialisasi yang bertajuk “Tax Amnesty: Indonesia  Moving Forward in Global Transparency”, bank asal Singapura ini mengundang 800 nasabah korporasi dan nasabah perorangan di Hotel Mulia, Jakarta, Selasa (9/8/2016).

Presiden Direktur PT Bank DBS Indonesia, Paulus Sutisna, mengaku saat ini masyarakat masih belum menguasai tentang adanya tax amnesty sehingga diperlukan adanya sosialisasi.

“Kami merasa berkewajiban untuk memberikan informasi yang lebih mendalam mengenai program ini kepada masyarakat,” ungkapnya kepada para wartawan.

Sementara itu Head of Treasury & Markets PT Bank DBS Indonesia, Wiwig Wahyu Santoso, merasa optimis bahwa implementasi amnesti pajak akan membantu restrukturisasi ekonomi,” tutupnya. (@aprilia_rahapit)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.