Rabu, 8 Mei 24

Dari Motivasi Anies Baswedan, Hingga Jadi Film Layar Lebar

Dari Motivasi Anies Baswedan, Hingga Jadi Film Layar Lebar

Jakarta, Obsessionnews.com – Mencintai negeri sendiri merupakan suatu kebangaan, terlebih menjadi masyarakat yang berani berkontribusi terhadap tanah air tanpa adanya syarat. Hal tersebut disampaikan Anies Rasyid Baswedan saat mengunjungi kantor Obsession Media Group (OMG), Jl. Kedondong 161 Jagakarsa, Jakarta Selatan, Minggu (21/11/2016) malam.

Mengisi workshop film garapan Sutradara Aditya Gumay, Mencintai Indonesia Tanpa Syarat (MITS) sekaligus bersilaturahmi dengan Ketua Persaudaraan Muslimin Indonesia (Parmusi) Usamah Hisyam. Anies mengungkapkan kebanggannya terhadap seniman didunia perfilman, khususnya kerja keras pembuatan film motivasi MITS.

“Beberapa kegiatan yang dibantu sama beliau salah satunya dengan membuat film ini, saya selalu merasa orang-orang ini mencintai Indonesia tanpa syarat,” ungkapnya dalam mengisi workshop dan nobar MITS, Minggu (21/11) malam.

Pasalnya garapan Film MITS tersebut merupakan sebuah ide tagline yang diambil dari semangat Anies yang ingin menumbuhkan kecintaannya terhadap Indonesia.

“Jadi awal obrolan kita di tahun 2015, memang banyak yang dikerjakan, serba sulit, uang minim secara bisnis, tapi mereka tidak berhenti bekerja untuk film. Meskipun sulit, Anda ini sebenarnya mencintai Indonesia tanpa syarat,” kata Anies.

anies-b

Dalam MITS ini merupakan sebuah cerita yang dipraktekan menjadi fiksi bagaimana Indonesia mempromosikan budayanya di negara lain.

“Apakah pak Anies akan menjadi gubernur, atau tidak, atau pak Anies orang biasa tetapi bagi saya beliau adalah inspirator. Menurut saya jiwa bersih pak Anis pantas menjadi sesuatu yang dikagumi. Untuk orang yang baik pasti saya dukung, dalam judul film ini diambil dari cerita beliau bagaimana mencintai Indonesia tanpa syarat,” tutur Aditya.

Film yang diperankan oleh Ferry Salim, Atiek Kanser, Nungky Kusumastuti serta grup band muda HiVi ini menceritakan 11 remaja berkelana dan menghabiskan waktu mereka selama 25 hari di empat negara kawasan Eropa yakni Belanda, Jerman, Prancis dan Swiss. Mereka memperkenalkan budaya Indonesia melalui tari, musik dan lagu.

Anis yang saat ini maju sebagai calon gubernur dalam Pilkada DKI 2017 ini mengajak semua elemen masyarakat untuk berkontribusi terhadap Indonesia dengan mengubah cara pandangan.

“Tumbuhkan niat ‘saya ingin berkontribusi untuk Indonesia’, siapa sih yang tidak ingin berkontribusi. Apa yang kita dapatkan selama ini karena kita ada di Indonesia,” ungkapnya. (Aprilia Rahapit)

anies-b-di-omg

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.