Sabtu, 4 Mei 24

BAORI: Munas IMI 2015 Harus Diulang

BAORI: Munas IMI 2015 Harus Diulang
* Sadikin Aksa, Ketum IMI terpilih 2015

Jakarta, Obsessionnews.com-Badan Arbitrase Olahraga Indonesia (BAORI) memerintahkan agar Munas Ikatan Motor Indonesia (IMI) diulang.

Akibatnya, Munas yang telah menghasilkan Sadikin Aksa sebagai Ketua Umum itu harus diulang. BAORI memenuhi sebagian dari tuntutan penggugat, yaitu Munas harus diulang selambat-lambatnya 90 hari kedepan.

Menurut Ketua Harian IMI Sumatera, John Lubis, ketika dihubungi wartawan pada Kamis (21/7/2016),  sebaiknya mereka yang berperkara, Sadikin Aksa dan Prasetyo Edi Marsudi, duduk bersama dan membangun IMI bersama.

Hasil Munas ini nantinya akan memutuskan keikutsertaan IMI pada PON 19 Jawa Barat. Karena itu IMI belum bisa mengirim atlet ke PON karena belum ada aturan baku yang mengatur tentang cabang otomotif di PON 19.

“Jika Munas dipercepat maka akan lebih bagus,” jelas dia.

Ketua IMI Pengprov DKI, Judiarto berharap agar semua pihak menghormati hasil putusan IMI. “Mudah saja. IMI berada di bawah KONI, BAORI juga dibawah KONI, sesuai UU Olahraga no 5/2005.

“Karena itu juga IMI mengirim beberapa atlet dalam cabang PON beberapa tahun belakangan,” jelas Judiarto.

Munas IMI pada 19 Desember 2015 lalu digugat oleh Prasetio Edi Marsudi, yang juga sebagai Ketua DPRD DKI Jakarta. @baronpskd

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.