Sabtu, 27 April 24

Bantu Atasi Corona, Gubernur Anies Sampaikan Terima Kasih kepada Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia

Bantu Atasi Corona, Gubernur Anies Sampaikan Terima Kasih kepada Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia
* Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia yang memberikan bantuan 100 ribu alat rapid-testing dan 50 ribu masker kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta. (Foto: FB Pemprov DKI)

Jakarta, Obsessionnews.com – Berbagai pihak memiliki kepedulian yang tinggi untuk mengatasi virus corona. Salah satu di antaranya adalah Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia yang memberikan bantuan 100 ribu alat rapid-testing dan 50 ribu masker kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyampaikan terima kash kepada Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia.

Berikut ini pernyataan lengkap Anies yang diposting di akun Facebook Pemprov DKI Jakarta, Senin (24/3):

Dari @aniesbaswedan

Terima kasih Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia, 100 ribu alat rapid-testing dan 50 ribu masker telah kami terima, kemarin malam (23/3).

Mereka tertib, semua disalurkan terlebih dahulu lewat Gugus Tugas Nasional baru kemudian diteruskan ke Gugus Tugas di Jakarta. Ketertiban proses seperti ini membuat semua kegiatan tertata dengan baik. ⁣

Alat rapid-testing ini bukan digunakan secara random. Dan bukan pula untuk dilakukan pengetesan massal di kawasan terbuka.⁣

Dinas Kesehatan DKI telah memiliki prosedur dan kriteria orang-orang yang diprioritaskan untuk memeriksakan diri. Pada fase ini kita perlu mengetes mereka yang berisiko menularkan terlebih dahulu.⁣

Mari kita semua menaati kriteria dan prosedur itu demi kebaikan kita semua di Jakarta.⁣

Untuk pemeriksaan awal mandiri kunjungi https://cekcorona-dinkes.jakarta.go.id/⁣

Hubungi hotline #JakartaTanggapCorona di 112 / 081 112 112 112 atau kunjungi corona.jakarta.go.id, jika memiliki pertanyaan seputar COVID-19. (arh)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.