Jumat, 26 April 24

Bakamla RI Tangkap Kapal Motor Muat Puluhan Drum BBM Ilegal

Palembang, Obsessionnews.com – Sebuah kapal motor memuat puluhan drum BBM berjenis solar berhasil ditangkap KP Sei Rambang yang tengah bergabung dalam operasi patroli rutin Badan Keamanan Laut Republik Indonesia (Bakamla RI), di Perairan Palembang, Jumat malam (21/7/2017).

Penangkapan bermula saat operasi rutin yang merupakan bagian dari Operasi Nusantara Bakamla RI dan melibatkan unsur kapal patroli milik Polair ini sedang melakukan patroli di wilayah maritim Zona Barat, tepatnya di Perairan Palembang Sekira pukul 22.30 wib, kapal yang dikomandani Aiptu Aang Fantoni ini memergoki sebuah kapal motor sungai bernama MS Tunas Karya Tani memuat puluhan drum yang diduga berisi BBM illegal, sehingga dilakukan penghentian.

Berdasarkan hasil pemeriksaan awal, diketahui terdapat muatan sebanyak 16 drum berisi BBM jenis solar. Keseluruhan solar tersebut diduga merupakan hasil olahan tradisional yang hendak dijual kembali oleh pemiliknya, namun pengangkutan dan niaga yang dilakukan tidak dilengkapi dengan ijin usaha sesuai ketentuan pemerintah. Pasalnya, muatan yang dibawa oleh kapal yang dinakhkodai Mat Aris tersebut tidak dilengkapi dokumen yang sah.

Atas temuan tersebut, selanjutnya kapal yang membawa 3 ABK beserta pemilik BBM, nakhkoda dan barang bukti BBM, diamankan ke Pangkalan Sandar Sungsang untuk kemudian dilimpahkan ke Subdit Gakum Ditpolair Polda Sumsel. (Red)

 

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.