Jumat, 26 April 24

TEI 2019, Perdagangan untuk Perdamaian dan Kemakmuran Dunia

TEI 2019, Perdagangan untuk Perdamaian dan Kemakmuran Dunia
* Perwakilan negara sedang berfoto usai acara pembukaan TEI 2019 di ICE BSD City, Tangerang, Rabu (16/10/2019). (Foto: Kapoy/obsession news.com)

Jakarta, Obsessionnews.com – Wakil Presiden RI Jusuf Kalla (JK) telah membuka pergelaran Trade Expo Indonesia (TEI) 2019 yang ke-34 di ICE BSD City, Tangerang,  Banten, Rabu (16/10/2019).

Dalam kesempatan itu JK menyampaikan, seluruh perwakilan negara-negara yang menghadiri TEI ini untuk menjadikan ajang ini sebagai ajang perdamaian.

Dia mengungkapkan, di tengah polemik dunia tentunya tak bisa tercipta perdagangan yang efektif. Apalagi semua tahu, ada perang dagang antara China dengan Amerika Serikat.

“Jadi, kita balik di sini perdagangan adalah untuk perdamaian dan kemakmuran. Tanpa perdamaian juga kita tidak mungkin berdagang,” ujar JK dalam pembukaan TEI 2019.

Selain itu perdagangan juga dapat meningkatkan produktivitas.”Itu artinya untuk menciptakan kemakmuran semua bangsa,” tambah JK.

Seperti diketahui, TEI 2019 ini merupakan ajang besar Kementerian Perdagangan (Kemendag) yang digelar di BSD City, Tangerang, selama lima hari mulai dari 16-20 Oktober 2019. (Poy)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.