Sabtu, 27 April 24

Prediksi LSI, Pasangan Agus -Tanribali Unggul di Pilkada 2018

Prediksi LSI, Pasangan Agus -Tanribali Unggul di Pilkada 2018
* Pasangan calon Agus-Tanribali di Pilkada Sulawesi Selatan 2018 (foto: lontar.id)

Jakarta, Obsessionnews.com – Penyelenggaraan Exit Poll dalam Pilkada Serentak 2018 sangat berguna untuk memprediksi perolehan suara bagi peserta Pilkada Serentak 2018.

Direktur Eksekutif Laju Survei Indonesia (LSI) Fri Herlina menyebutkan Exit Poll merupakan sistem untuk memetakan pola dukungan pemilih terhadap pasangan calon kepala daerah.

“Mampu memberikan kontribusi yang luas bagi kebutuhan penelitian akademis,” kata Fri dalam keterangan tertulisnya, Rabu (27/6/2018).

Fri mengungkapkan, Exit Poll dilakukan pada saat proses pemilihan di tempat pemungutan suara (TPS) masih berlangsung dan begitu penghitungan di TPS hendak dilakukan, Exit Poll sudah selesai dilakukan.

“Untuk Quick Count objeknya adalah TPS, sedangkan Exit Poll adalah pemilih,” Jelasnya.

“Bila Quick Count menyeleksi 2.000 TPS, untuk Exit Poll di setiap TPS diseleksi 2 pemilih secara random,” tambah Fri.

Dia menjelaskan, survei Exit Poll yang dilakukan oleh Laju Survei Indonesia dimaksudkan untuk rangka mengetahui opini publik yang dilakukan sesaat sebelum masuk dan setelah keluar dari bilik suara.

“Exit Poll digunakan sebagai instrumen untuk mengetahui kecenderungan pola perilaku pemilih,” ucapnya.

Sementara itu metode pengambilan atau penentuan TPS amatan sebanyak 1.411 TPS oleh LSI dilakukan dengan mengunakan metode Multistage Random Sampling dan Exit Poll di setiap TPS diseleksi 2 pemilih secara random. Dan proposional sesuai sebaran TPS di tersebar di 300 kecamatan dan 2252 desa kelurahan di 24 kabupaten/kota di Sulawesi Selatan.

“Survei Exit Poll ini memiliki tingkat Margin Of Error -/+ 2,5 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen,” terangnya.

Menurut dia, pengumpulan data masuk atau data feeding digunakan alat komunikasi handphone android oleh para surveyor yang kemudian data data hasil wawancara kepada pemilih di TPS langsung di kirim ke sentral nomor whatsapp LSI di Jakarta

Ia menuturkan, dari hasil rekapitulasi Exit Poll jumlah data yang masuk 2822 Jawaban dari pemilih di TPS yang sudah melakukan pencoblosan di bilik suara mulai jam 8 sampai dengan jam 9.30 pagi Waktu Indonesia Timur , data tersebut masuk dari 2241 desa di 300 kecamatan di 24 Kabupaten/Kota di Sulawesi Selatan.

Hasil Survei Exit Poll

Kecenderungan pilihan masyarakat Sulawesi Selatan terhadap ke empat pasangan calon setelah pemilih keluar dari bilik suara di 1.411 TPS adalah sebagai berikut:

Nomor Urut 1 Pasangan Nurdin Halid-Abd Aziz Qahhar Mudzakkar Dipilih Sebanyak 22,4 Persen

Nomor Urut 2 Pasangan Agus Arifin Numang-Tanribali Lamo (Agus-Tanribali) 31,6 persen. Nomor Urut 3 Pasangan Nurdin Abdullah-Andi Sudirman Sulaiman 22,1 persen. Nomor Urut 4 Pasangan Ichsan Yasin Limpo-Andi Mudzakkar 18,6 persen. Tidak Menjawab sebanyak 5,3 persen.

Jadi kemungkinan paling besar dalam Pilkada 2018 di Sulawesi Selatan akan dimenangkan oleh pasangan Agus-Tanribali. Namun demikian, perlu adanya militansi saksi untuk tetap menjaga suara tetap aman hingga perhitungan KPU selesai. (Poy)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.