Jumat, 26 April 24

Pemulihan Ekonomi, Kampung Ulos Samosir Mulai Ditata

Pemulihan Ekonomi, Kampung Ulos Samosir Mulai Ditata
* Sebagai upaya mempertahankan seni dan budaya lokal dalam.produksi tenun ulos, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) pada tahun 2020 telah memulai proses lelang pekerjaan Penataan Kampung Ulos Huta Raja dan Huta Siallagan di Kabupaten Samosir, Sumatera Utara. (Foto: Kementerian PUPR)

Jakarta, Obsessionnews.com – Perekonomian Indonesia menghadapi tantangan berat akibat pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19). Memasuki tatanan normal baru, pemerintah fokus pada dua hal, yakni percepatan penanganan Covid-19 dan pemulihan ekonomi nasional. Untuk mendukung pemulihan ekonomi, khususnya di sektor pariwisata, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus melanjutkan penataan di lima Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Prioritas yakni Danau Toba, Borobudur, Mandalika, Labuan Bajo dan Manado – Likupang.

 

Baca juga:

Corona Lahirkan Ide Kreatif Seorang Pelaku UMKM

Banyuwangi Buka Kembali Sektor Pariwisata yang Aman COVID-19

 

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, dalam tatanan normal baru pemerintah meyakini bahwa salah satu sektor ekonomi utama yang dapat rebound dengan cepat adalah sektor pariwisata.

“Untuk itu tidak ada kegiatan pembangunan infrastruktur pada lima  KSPN yang dihentikan,” tutur Basuki dalam keterangan tertulis, Senin (6/7/2020).

Pulau Samosir, Provinsi Sumatera Utara (Sumut), sebagai salah satu destinasi dalam KSPN Danau Toba terkenal dengan keindahan alamnya dan keunikan budaya, termasuk pembuatan kain tenun Ulos khas Sumut yang dibuat secara tradisional. Kegiatan produksi tenun ulos yang menampilkan kearifan lokal juga menjadi daya tarik tersendiri bagi para turis domestik dan mancanegara.

Halaman selanjutnya

Pages: 1 2 3

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.