Minggu, 5 Mei 24

Menteri BUMN Buka Peluang Impor Beras

Menteri BUMN Buka Peluang Impor Beras
Jakarta, Obsessionnews – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno mengatakan hingga saat ini pemerintah belum mengambil keputusan untuk melakukan impor beras. Namun ia menegaskan dalam waktu-waktu tertentu tidak tertutup kemungkinan kebijakan itu bisa dilakukan.
“Bapak Presiden sudah mengatakan kalau memang nantinya perlu toh dengan cepat kita bisa mengimpor,” ujar di komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (15/5/2015).
Rini Soemarno mengemukakan, pemerintah masih melihat kemampuan Perum Bulog untuk menyerap beras sebagai stok di gudang-gudangnya. Dia mengakui sampai hari ini posisinya Bulog mempunyai 1,2 juta ton beras.
“Mereka melihat sampai sekarang, dengan kemampuan mereka, melihat mereka dapat menyerap. Kita harapkan per hari ini  sekarang mereka sudah bisa menyerap sampai 35 ribu ton,” katanya.
Menteri Rini menilai, tingkat penyerapan yang dilakukan Badan Urusan Logistik (Bulog) terhadap beras-beras petani sudah cukup baik. Dia berharap kondisi ini akan terus berlanjut ke depannya. Namun, pemerintah akan tetap siaga jika sewaktu-waktu impor beras dibutuhkan.
“Jadi, ini kami harapkan dapat terus berlanjut,” ujar Menteri BUMN. (Has)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.