Sabtu, 27 April 24

‘Mak Lampir’ Meninggal Dunia

‘Mak Lampir’ Meninggal Dunia
* Artis senior yang tenar berperan sebagai Mak Lampir dalam Film dan serial Gunung Merapi Farida Pasha. (Foto: surya.co.id)

Jakarta, Obsessionnews.com – Dunia hiburan Indonesia saat ini sedang diselimuti duka. Hal itu dikarenakan artis senior yang tenar berperan sebagai Mak Lampir dalam Film dan serial Gunung Merapi Farida Pasha, meninggal dunia pada Sabtu (16/1/2021) malam.

“Assalamualaikum wr. wb. Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Telah berpulang ke Rahmatullah Ibunda/Nenek kami tercinta Hj.Farida Pasha binti Ali Husen nenek dari Ify Alyssa pada hari Sabtu, 16 Januari 2021 jam 19.35 WIB,” demikian pesan singkat dari perwakilan cucu almarhumah Farida, Ify Alyssa, Ahad (17/1).

Untuk itu, pihak keluarga Farida meminta kepada seluruh masyarakat Indonesia agar memaafkan dosa-dosa almarhumah.

“Atas segala kekhilafan beliau semasa hidupnya kami mohon dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya. Terima kasih atas segala bentuk perhatian, dukungan, dan doa yang telah disampaikan selama beliau sakit hingga saat terakhirnya,” tambahnya.

Lahir di Tasikmalaya pada 21 Agustus 1952, Farida Pasha dikenal publik dalam film bergenre horor.

Namanya mencuat pada tahun 1977, lewat film Guna-Guna Istri Muda yang meledak dikalangan bioskop Indonesia, kemudian dibuat sambungannya dengan judul Pembalasan Guna-Guna Istri Muda pada tahun 1978, dengan didukung oleh pemain film yang terkenal pada zaman itu yaitu Roy Marten, Rina Hassim, dan Aedy Moward.

Dengan kesuksesnya ia mendapat peran yang sama dan menjadi peran utama dalam film mistik antara lain Nenek Grondong dan Dukun Ilmu Hitam. Farida terkenal dengan peran sebagai Mak Lampir dalam film dan sinetron kolosal Misteri Gunung Merapi yang tayang perdana pada 1 November 1998 hingga episode terakhirnya pada 20 November 2005.

Farida juga membintangi sejumlah film dan acara televisi nasional seperti Guna-guna Istri Muda (1997), Genderuwo (1981), dan Mama Minta Pulsa (2012). Pada 2018, ia masih sempat berkiprah di dunia akting melalui film The Secret – Suster Ngesot. (Fath/Poy)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.