Jumat, 26 April 24

Ketua DPR Dukung PKB Soal RUU Madrasah dan Pesantren

Ketua DPR Dukung PKB Soal RUU Madrasah dan Pesantren
* Ketua DPR Ade Komarudin.

Jakarta, Obsessionnews.com – Ketua DPR Ade Komarudin mendukung penuh Rancangan Undang-Undang (RUU) Madrasah dan Pesantren yang merupakan inisiatif Fraksi PKB untuk menjadi UU.

Ade mengungkapkan hal itu ketika memberikan sambutan pada acara
Resepsi HUT ke 17 F-PKB DPR di Gedung DPR. Rabu (12/10/2016).

Politisi Partai Golkar ini menilai F-PKB memiliki hubungan yang baik dengan fraksi-fraksi lain. Dan hal ini tentu berdampak positif terhadap apa yang diperjuangkan F-PKB, termasuk RUU Madrasah dan Pesantren.

F-PKB, lanjutnya, bersama fraksi-fraksi lain bekerja sama memperjuangkan aspirasi rakyat.

Di bagian lain sambutannya Ade memuji tingkat partisipasi para anggota F-PKB yang bagus dalam berbagai rapat, termasuk rapat paripurna.

Ade berharap dalam usianya ke-17 F-PKB semakin dinamis dan membangun citra DPR menjadi modern.

Resepsi HUT ke-17 F-PKB dihadiri Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, Ketua DPR Zulkifli Hasan, para anggota F-PKB, dan lain-lain. (Arh)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.