Jumat, 26 April 24

Jokowi Buka Pintu Bagi Kader PD Jadi Menteri

Jokowi Buka Pintu Bagi Kader PD Jadi Menteri
* Presiden RI Joko Widodo saat membuka Kongres ke IV Partai Demokrat di Surabaya, Selasa (12/5/2015) malam. (Obsessionnews.com/ Ari Armadianto)

Surabaya, Obsessionnews – Presiden RI Joko Widodo mengatakan, kader Partai Demokrat tidak menutup kemungkinan akan masuk dalam jajaran kabinet yang akan direshuffle.

Demikian diungkapkan Presiden Jokowi usai membuka kongres ke IV Partai Demokrat di Shangrila Hotel, Surabaya (12/5/2015) malam.

Hadirnya Presiden Jokowi, kader Partai Demokrat memaknai mesranya Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Presiden Jokowi menegaskan, Partai Demokrat nantinya dimungkinkan masuk mengisi Menteri di Kabinet Kerja yang tidak lama lagi akan direshuffle.

“Sudah saatnya kita melangkah bersama untuk tugas berikutnya, mewujudkan Indonesia berdaulat dan berkepribadian,” kata Jokowi yang menggunakan setelan jas hitam berdasi putih.

Setelah dibuka oleh Presiden Jokowi, Kongres Partai Demokrat langsung dilanjutkan dengan sidang paripurna tentang laporan pertanggung jawabab ketua umum Partai Demokrat periode 2013-2015.

Sebelumnya, Presiden Jokowi menegaskan perbedaan antara partai politik sudah selayaknya disalurkan untuk hal positif untuk membangun bangsa.

“Kita memerlukan pemeritahan kerja efektif,” kata Jokowi di hadapan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). (GA Semeru)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.