Jumat, 26 April 24

Istana Siaga, Pengamanan Paspampres Ditingkatkan

Istana Siaga, Pengamanan Paspampres Ditingkatkan
* Pasukan Pengamanan Presiden (Paspamres).

Jakarta, Obsessionnews.com – Istana Kepresidenan Jakarta bersiaga menghadapi aksi unjuk rasa besar-besaran yang dilakukan sejumlah organisasi kemasyarakatan (ormas) Islam, Jumat (4/11/2016). Aksi ini menuntut Ahok dipenjarakan, karena diduga menistakan agama.

Meski tidak terlalu mencolok dalam sisi pengamanan, tapi terlihat jumlah Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) ditambah di luar Istana.

Mereka berpakaian seragam TNI serba hitam dengan senjata lengkap tentunya. Para Paspampres ini ditempatkan hampir di setiap sudut halaman luar gerbang kompleks Istana Negara.

Pengamanan ini tentu saja berbeda dari biasanya. Biasanya Paspampres hanya ditempatkan di setiap pos penjagaan yang tersedia di pintu masuk area Istana.

Pengamanan juga diperketat di pintu masuk menuju kompleks Istana di Jalan Majapahit, Jakarta Pusat. Gerbang menuju kantor Setkab dan Setneg yang biasanya terbuka lebar kini ditutup, hanya bisa dilewati motor.

Pemeriksaan lapis tiga juga dilakukan Paspampres untuk setiap orang yang akan memasuki pintu itu. Belum ada keterangan resmi Istana atas penambahan pengamanan itu.

Presiden Jokowi tengah berada di Istana. Tidak ada agenda khusus yang disiapkan. Hanya saja Presiden akan memantau jalannya demo ini dari dalam Istana. (Has)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.