Jumat, 26 April 24

Hari Ini, Penumpang Kapal Tanjung Emas Membludak

Hari Ini, Penumpang Kapal Tanjung Emas Membludak

Semarang, Obsessionnews – Lonjakan penumpang terjadi di Pelabuhan Tanjung Emas, Kota Semarang pada Kamis (14/7/2016). Para penumpang akan menyeberang ke luar pulau Jawa usai merayakan hari raya Idul Fitri 2016 di kampung halaman.

Kepala Cabang Pelni Semarang, Zamroni mengaku lonjakan bahkan lebih tinggi dibanding prakiraan puncak arus balik yang jatuh Rabu (13/7/2016) kemarin. “Naik 5 persen dibanding kemarin,” kata dia.

Sebanyak tiga kapal diturunkan guna melayani angkutan menuju tujuan penumpang. Ketiga kapal tersebut membawa penumpang menyeberang ke Dumai, Sumatera, Sampit dan Pontianak.

“Kapal Binaiya tujuan Sampit mengangkut 1602 penumpang, Kapal Engon tujuan Dumai mengangkut 1599 penumpang, dan nanti malam kapal Lawit mengangkut 1262 penumpang ke Pontianak,” ujar Zamroni.

Dikatakan penumpang sudah memadati Pelabuhan Tanjung Emas sejak pukul delapan pagi. Saking banyaknya, mereka sampai berhimpitan saat masuk ke dalam dermaga. Kebanyakan penumpang membawa kardus besar dan serombongan keluarga.

“Untuk Pelni angkutan lebaran dari H -18 sampai H +22 padahal dari Perhubungan cuma sampai H +17. Jadi agak panjang,” tandasnya. (ihy)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.