Rabu, 16 Oktober 24

Benahi Jakarta, Ahok Kirim Pemuda Ke Belanda

Benahi Jakarta, Ahok Kirim Pemuda Ke Belanda

Jakarta, Obsessionnews – Gubernur DKI Basuki Tjahaya Purnama bulan September 2015 mendatang akan mengirim kembali beberapa kaum muda ke negara Belanda untuk belajar mengenai penanganan solusi untuk Ibukota, khususnya tentang air, misalnya penanganan banjir.

“Kita sudah tandatangan kesepakatan sejak 2013, kita  sudah kirim beberapa anak, kita  September kirim lagi yang tahap ketiga,” ujar Ahok yang didampingi oleh walikota Rotterdam, Belanda Mr. Ahmed Aboutaleb di Balaikota, Jakarta, Senin (24/8).

Pengiriman kaum muda yang cerdas selama tiga bulan di negara Belanda itu, agar dapat menyerap ilmu dan dipraktekkan di Indonesia.

ahok dan walikota rotterdam

“Beberapa anak yang masih muda, yang pintar-pintar kita kirim kesana, dan tiga bulan tinggal di Belanda, belajar manajemen air, manajen kerjasama, semuanya mereka pelajarin,” ungkap Ahok.

Ahok yakin, program ini akan berjalan dengan lancar, namun sayang, waktunya sangat pendek. Makanya Ahok berharap dapat mengajak juga adanya keterlibatan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bapennas).

“Supaya siapapun yang jadi gubernur, presiden, ini sudah jalan dan komitmen,” tambah Ahok. (Popi Rahim)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.