Selasa, 22 Oktober 24

Allegri Siap Hadapi Barcelona

Allegri Siap Hadapi Barcelona

Roma – Jika lolos ke final Liga Champions, pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, mengaku siap untuk hadapi Barcelona.

Juventus berada di atas angin jelang leg kedua babak semi-final Liga Champions, untuk hadapi Real Madrid. Mereka cukup beroleh hasil seri untuk lolos ke final, karena sudah mengantungi keunggulan 2-1 di leg pertama.

Sang pelatih, Massimiliano Allegri, lantas mengaku siap bertemu siapapun lawannya di final, khususnya Barcelona, meski mengakui Blaugrana memiliki lini depan terbaik di dunia.

“Sudah dua bulan ini Barcelona menunjukkan sepakbola yang luar biasa hebat. Tiga pemain mereka di lini depan bermain seperti kesetanan,” ujar Allegri, seperti dikutip Foortball Italia.

“Saat ini saya rasa mereka adalah tim yang sangat sulit untuk dikalahkan. Tapi bermain dalam dua leg dan di final akan berbeda sensasinya,” pungkas mantan nakhoda AC Milan tersebut.

Barca lebih difavoritkan melaju ke final, setelah di leg pertama sukses menang telak 3-0 atas Bayern Munich.

Waspadai Kebangkitan Madrid
Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, mewaspadai penuh kebangkitan Real Madrid di leg kedua babak semi-final Liga Champions.

Juventus berada di atas angin jelang leg kedua babak semi-final Liga Champions, untuk hadapi Real Madrid. Mereka cukup beroleh hasil seri untuk lolos ke final, karena sudah mengantungi keunggulan 2-1 di leg pertama.

Sang pelatih, Massimiliano Allegri, tak lantas jemawa dengan situasi tersebut. Ia yakin Los Blancos bakal bangkit dan menampilkan permainan yang jauh lebih hebat di leg kedua nanti.

“Tampaknya Real Madrid sedang tampil dengan performa buruk belakangan ini. Tapi jangan pernah lupa bahwa mereka adalah juara bertahan dan tim yang diisi oleh para talenta terbaik,” ujar Allegri, seperti dikutip Football Italia.

“Mereka bisa mengalirkan bola dalam kecepatan supersonik. Saya percaya kami harus menunjukkan permainan istimewa, yang tentunya jauh lebih bagus dari yang kami tunjukkan di kandang,” pungkas sang pelatih.

Madrid sendiri diwajibkan minimal menang 1-0 jika ingin lolos ke final atau dengan marjin lebih dari satu gol jika kebobolan. (goal.com)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.