Selasa, 30 April 24

Akhir Pekan, Rupiah Ditutup ‘Lunglai’ 0,4

Akhir Pekan, Rupiah Ditutup ‘Lunglai’ 0,4

Jakarta, Obsessionnews – IHSG Jumat (4/9/2015) sore merosot 17,77 poin atau setara 0,4 persen ke posisi 4.415. Seirama dengan IHSG, indeks saham unggulan LQ45 juga turun tipis 3,32 poin ke 749 dan JII melemah 1,75 poin ke 589.

Sementara itu, sore ini sektor perkebunan dan konsumer menjadi primadona dan menguat masing-masing sebesar 1,60 poin dan 6,62 poin. Sementara itu sektor paling melemah dipegang dari sektor pertambangan 12 poin. (baca juga:  IHSG Dibuka Masuk Zona Merah)

Volume transaksi perdagangan saham sore ini ditutup sebanyak 2,9 miliar lembar saham senilai Rp2,6 triliun. Sebanyak 107 saham menguat, 179 saham melemah, 80 saham stagnan, dan 191 saham tidak diperdagangkan.

Saham-saham yang menguat alias top gainers di antaranya yakni PT Merck Tbk (MERK) menguat Rp1.000 ke Rp136.000, PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) naik Rp475 menjadi Rp38.950, dan PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) naik Rp400 ke Rp16.500.

Sementara itu, saham-saham yang melemah alias top loosers di antaranya yakni PT HM Sampoerna Tbk (HMSP) melemah Rp950 ke Rp75.300, PT Mitra Keluarga Karyasehat Tbk (MIKA) turun Rp500 ke Rp27.500, dan PT Gudang Garam Tbk (GGRM) turun Rp475 ke Rp42.600. (mtv/rez)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.