Jumat, 26 April 24

Agung Minta KPK dan Polisi Terlibat Munas Golkar

Agung Minta KPK dan Polisi Terlibat Munas Golkar

Jakarta, Obsessionnews – Ketua Umum Kosgoro 1957 Agung Laksono meminta pelaksanaan musyawarah nasional Partai Golkar berjalan dengan demokratis, jujur, transparan dengan melibatkan penegak hukum Kepolisian dan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)

Pesan ini disampaikan Agung saat memberi sambutan pada acara musyawarah pimpinan nasional III Kosgoro 1957 di Ancol, Sabtu (27/2/2016) Acara ini juga dihadiri oleh empat calon ketua umum Golkar yang juga berasal dari kader Kosgoro.

‎”Kami ingin kerja sama minta saran dan pandangan KPK dan Kepolisian. Agar munas ini betul bersih, bukan melihat apa yang diberikan tapi melihat visi misi konsepnya,” kata Agung

Empat calon Ketua Umum Golkar‎, yakni Setya Novanto, Airlangga Hartanto, Idrus Marham dan Syahrul Yasin Limpo. Agung bangga, Kosgoro mampu melahirkan kader-kader yang potensial untuk disiapkan sebagai pemimpin.

Wakil Ketua Umum Partai Golkar hasil Munas Riau ini juga berharap, munas bisa dijadikan wadah rekonsiliasi bagi dua kubu partai Golkar yang berkonflik. Ia mengaku sudah berjanji dengan Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie untuk tidak maju sebagai ketua umum.

“Saya dan Pak Ical (Aburizal) bertekad bahwa saat ini adalah saatnya generasi muda memimpin Golkar,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Penyelenggara Muspinmas Kosgoro, Ridwan Hisjam dalam sambutannya mengatakan, Kosgoro selama ini sudah ‎melaksanakan program-program ril untuk ikut membantu pemerintah dalam membangun bangsa dan negara.

“Kosgoro telah melakukan pembaharuan dengan melakukan konsolidasi nasional. Kosgoro telah melaksanakan program riil, dan konsisten,” katanya.

Selain itu lanjut Ridwan, Muspinmas Kosgoro ini juga akan melakukan evaluasi organisasi sebagai bentuk penyehatan, sehingga kinerja Kosgoro kedepan jauh lebih baik. “Evaluasi program kerja tetap dilaksanakan, salahsatunya dengan momentum Muspimnas III 2016,” jelasnya.

Anggota Komisi X DPR ini juga mengatakan, Muspinas tersebut, akan melakukan kerja sama antara Kosgoro dengan Kementerian Pertahanan terkait program bela negara, dan juga kerja sama dengan lembaga negara yang lain seperti BNPB, BNPT, dan BNN. ‎(Albar)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.