Minggu, 19 Mei 24

Wow! 14 Anggota DPR Jadi Pengawas Intelijen

Wow! 14 Anggota DPR Jadi Pengawas Intelijen
* Hanafi Rais

Jakarta, Obsessionnews – Dalam rapat paripurna Selasa (26/1/2016), Pimpinan DPR RI telah melantik 14 anggota Komisi I DPR sebagai Tim Pengawas Intelijen Negara. ‎Tim pengawas ini masuk tim eksternal yang bertugas mengawasi kinerja BIN.

Wakil Ketua Komisi I DPR yang juga merupakan anggota Tim Pengawas Intelijen, Hanafi Rais, menjelaskan, ‎pembentukan Tim Pengawas Intelijen Negara ini sudah sesuai dengan UU UU Nomor 17 Tahun 2011 tentang Intelijen Negara.

“(Tim Pengawas) Bekerja hanya ketika lembaga penyelenggara intelijen menyalahi aturan dalam UU. Kalau ada laporan dari masyarakat, ada yang bertentangan dengan itu,” kata Hanafi, di DPR, Selasa.

Hanafi mengungkapkan, Tim Pengawas Intelijen Negara ini akan menangani persoalan jika intelijen melakukan penyadapan ‎secara ilegal. Kemudian melakukan penangkapan dan penahanan yang tak sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

Adapun mekanisme penyelesaiannya, tim ini nantinya akan memanggil pihak-pihak yang melakukan pelanggaran secara hukum. Proses pemeriksaan juga berlangsung secara tertutup.

“Baik itu penyelenggara intel, orang terkait dengan itu, pakar sekalipun, semua rahasia negara akan dijaga sesuai dengan sumpah dan tertutup,” ujar dia.‎ (Albar)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.