
Jakarta, obsessionnews.com – Obsession Media Group (OMG) menyelenggarakan webinar “UMKM Summit 2021”, Sabtu (6/11/2021). Chairman OMG Usamah Hisyam mengatakan, OMG mengambil inisiatif menggelar “UMKM Summit 2021” ini setelah mengamati, mencermati, dan menganalisis secara sungguh-sungguh situasi dan kondisi perekonomian nasional yang terdampak sangat serius sepanjang pandemi Covid-19.
Baca juga: OMG Gelar Webinar “UMKM Summit 2021”
“Sebagai entitas media mainstream nasional OMG terpanggil untuk berkontribusi dalam upaya menggerakkan kembali bisnis UMKM secara nasional dengan membangun spirit dan membuka peluang-peluang yang ada. Setidaknya melalui UMKM Summit 2021 ini terbangun tekad dan semangat di antara kita untuk bangkit kembali menggerakkan usaha yang kita miliki,” tutur Usamah saat memberikan sambutan pada webinar “UMKM Summit 2021”.
Dia kemudian menceritakan komunikasinya dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) beberapa waktu lalu.
“Beliau menyampaikan, bahwa UMKM ini menjadi tulang punggung bagi denyut nadi perekonomian nasional, sehingga pemerintah memberikan perhatian yang besar dan sungguh-sungguh untuk upaya pemulihan ekonomi pada sektor umkm yang banyak terpuruk dengan menggelontorkan dana dan bahkan gerakan program stimulus lainnya,” ujar Usamah.
Ia berharap melalui webinar “UMKM Summit 2021” ini kita semua dapat bangkit dari keterpurukan usaha dengan memanfaatkan peluang peluang yang ada yang terbuka luas untuk kemajuan UMKM Indonesia.
“OMG yakin kita semua bisa, kita semua mampu bersama-sama bangkit untuk menyelamatkan perekonomian nasional demi kemashalatan dan kesejahteraan kita bersama masyarakat, bangsa, dan negara,” ujar Usamah.
“UMKM Summit 2021” digelar dalam tiga sesi yang diawali dengan pembukaan pada pukul 09.30 WIB oleh Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki mewakili Wakil Presiden Ma’ruf Amin, dan keynote speaker Menteri Koordinator Perekonomian RI Airlangga Hartarto yang dikemas dalam tema “UMKM Outlook 2022 pasca PPKM dan Peluang 2022”. Selanjutnya sesi pertama membahas mengenai “Transformasi Menuju Ekonomi Digital” yang diawali oleh keynote speaker Staf Khusus Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Bidang Digital dan SDM/Juru Bicara Kementerian Kominfo Dr Dedy Permadi yang mewakili Menkominfo Johnny G Plate, menghadirkan narasumber Dewi Tenty (penggerak koperasi dan UMKM/ Co-Founder PBA Unpad), Nina Nugroho (Modest Designer dan CEO Nina Nugroho International), dan Leontinus Alpha Edison (Co-Founder/Vice Chairman Tokopedia).
Kemudian sesi kedua dimulai pukul 13.30 WIB hingga pukul 15.30 WIB dengan pembahasan “Indonesia Go International” menampilkan keynote speakers Jerry Sambuaga (Wakil Menteri Perdagangan), Reni Yanita (Plt. Dirjen Industri Kecil Menengah & Aneka Kementerian Perindustrian), dan Edy Satria (Deputi Bidang Usaha Mikro Kemenkop dan UKM). Narasumber di sesi kedua ini adalah Dr. Sofi Suryasnia (Wakil Ketua Umum Bidang Pendidikan dan Pelatihan DPP IWAPI), Muhammad Tarmudi (Owner Tulungagung Stones Mosaics), M Iqbal (Direktur Bisnis UMKM BNI) dan Roy Wibisono (CEO Naruna Ceramic).
Di sesi ketiga yang dimulai pukul 16.00 WIB menyajikan tema “Peran Lembaga Keuangan Memajukan UMKM” dengan keynote speakers M Pradana Indraputra (Staf Khusus Kepala BPKM Bidang Peningkatan Pengusaha Nasional), Wimboh Santoso (Ketua Dewan Komisioner OJK), dan Bandoe Widiarto (Kepala Grup Pengembangan & Inklusif Bank Indonesia). Narasumber di sesi ketiga ini adalah Ahmad Buchori (Ketua Satuan Tugas Pengembangan Keuangan Syariah dan Ekosistem UMKM OJK), M Pradana Indraputra (Staf Khusus Kepala BPKM Bidang Peningkatan Pengusaha Nasional), John Kosasih (Direktur BCA), Putra Perdana Akbar (Senior Manager Planning, Budgeting & Performance Management Division BRI). Bandoe Widiarto (Kepala Group Pengembangan UMKM dan Keuangan Inklusi BI), Benedicto Haryono (CEO Koinworks), Ieko Damayanti (CV. Sahabat Alam Handycraft).
OMG adalah kelompok media yang membawahi Majalah Men’s Obsession, Majalah Women’s Obsession, situs mensobsession.com, situs womensobsession.com, situs obsessionnews.com, situs muslimobsession.com, dan channel Youtube TV OMG. (arh)