Jumat, 26 April 24

Politisi NasDem Ungkap Gagalnya Mahfud Jadi Cawapres

Politisi NasDem Ungkap Gagalnya Mahfud Jadi Cawapres
* Politisi NasDem Taufiqulhadi.

Jakarta, Obsessionnews.com – Politikus NasDem Taufiqulhadi membeberkan alasan Mahfud Md tak terpilih jadi wakil presiden mendampingi Joko Widodo (Jokowi). Menurutnya semua partai sebenarnya sudah sepakat dengan munculnya nama Mahfud. Namun PKB dan Golkar masih keberatan sehinga tidak membuahkan hasil positif.

“Saya berpikir (komunikasi politik Mahfud Md) dengan semua partai yang ada sudah terbangun dengan baik. Mungkin yang belum terbangun, yang belum terselesaikan komunikasinya dengan Golkar dan PKB,” kata Taufiqulhadi dalam diskusi di Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (11/8/2018).

Karena kedua partai itu belum menemukan kecocokan dengan Mahfud, maka Jokowi akhirnya memilih Ma’ruf Amin sebagai penggantinya. NasDem kata dia bangga, Mahfud memiliki sikap negarawan dengan menerima keadaan tersebut secara legowo.

“Untuk saya, hal tersebut sudah disadari (Mahfud Md) dan Pak Mahfud sudah tidak terlalu mempersoalkannya,” ucap Taufiqulhadi.

Kamis, 9 Agustus 2018, akan menjadi hari yang melekat di memori Mahfud Md. Pada hari itulah asa Mahfud mendampingi Jokowi berlaga pada Pemilu 2019 kandas. Pilihan Jokowi jatuh pada Ma’ruf Amin. Namun Mahfud tak bersedih.

“Saya tidak kecewa, ya. Kaget saja,” kata Mahfud, Jumat (10/8).

Keterkejutan Mahfud bukan tanpa alasan. Dia dihubungi Istana malam sebelumnya untuk bersiap, bahkan sampai Mahfud menjahitkan kemeja warna putih, busana khas Jokowi.

Mahfud legawa setelah akhirnya bertemu dengan Jokowi langsung. Dia memahami posisi Jokowi yang pada akhirnya menggandeng Ma’ruf. Mahfud juga meminta Jokowi tidak perlu merasa bersalah karena tidak jadi meminangnya. (Albar)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.