Jumat, 19 April 24

Kementerian ATR/BPN Gelar Ibadah Paskah Bersama Tahun 2021

Kementerian ATR/BPN Gelar Ibadah Paskah Bersama Tahun 2021
* Jajaran Kementerian ATR/BPN Gelar Ibadah Paskah 2021. (Foto: Hms ATR/BPN)

Jakarta, Obsessionnews – Hari Paskah dirayakan oleh umat Kristen dan Katolik di seluruh dunia. Di Indonesia, hari keagamaan yang dikenal dengan Hari Kenaikan Yesus Kristus dan Hari Kebangkitan Isa Almasih ini jatuh pada 4 April 2021 lalu. Peristiwa ini, dalam kalender Kristen Paskah meliputi periode 40 hari Prapaskah sebelum Minggu Paskah, termasuk musim puasa, hari pertobatan, dan pekan suci.

Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) turut menyelenggarakan perayaan Hari Paskah. Kegiatan bertajuk “Berpaling Pada Sang Hidup (Yohanes 20: 14-16)” ini digelar secara tatap muka di Kantor Wilayah (Kanwil) BPN Provinsi DKI Jakarta dan dapat disaksikan melalui Zoom serta disiarkan secara langsung di akun YouTube Kementerian ATR/BPN, Jumat (23/04/2021).

Membuka kegiatan tersebut, Wakil Menteri ATR/Wakil Kepala BPN, Surya Tjandra menyampaikan terima kasih kepada panitia yang telah menginisiasi ibadah Paskah bersama tahun 2021 di lingkungan Kementerian ATR/BPN. Ia mengajak seluruh umat Kristen dan Katolik merasakan kelimpahan paskah kali ini dengan perasaan syukur atas apapun yang diberikan oleh Tuhan.

“Kelimpahan, kelimpahan seperti tuan rumah yang berlipat, membiarkan semua hadir, tidak membeda-bedakan, diam-diam menumpuk tanpa butuh imbalan, tanpa sasaran atau ambisi. Dia adalah tuan rumah yang sempurna, yang kehangatan, kehadirannya terasa, merayakan kita dan bukan merayakan dirinya sendiri. Selamat Paskah, terima kasih buat semua,” ujar Surya Tjandra mengutip nasihat singkat namun bermakna baginya.

Sementara itu, Kepala Kanwil BPN Provinsi DKI Jakarta, Dwi Budi Martono yang hadir menuturkan rasa hormatnya kepada para umat yang secara khusus mengikuti ibadah Paskah. “Semuanya selamat datang, suatu kehormatan Pak Wamen bisa mengikuti penyelenggaraan Paskah tahun ini. Dan ini bareng se-Indonesia. Terima kasih adanya acara ini, meskipun sederhana, bisa menjadikan Paskah kita bermakna,” ungkapnya.

Adapun khotbah pada ibadah Paskah bersama tahun 2021 Kementerian ATR/BPN ini disampaikan oleh Pdt. Petra Fangidae. Turut mengisi acara, Paduan Suara Kementerian ATR/BPN seluruh Indonesia, di antaranya dari Kanwil BPN Provinsi Papua Barat, Kanwil BPN Provinsi Sulawesi Barat, Kanwil BPN Provinsi DKI Jakarta, serta Solo Kanwil BPN Provinsi Maluku. Tak hanya itu, tarian daerah dari Kanwil BPN Provinsi Nusa Tenggara Timur juga ikut memeriahkan kegiatan tersebut. (Has)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.