Jumat, 19 April 24

Jenazah Eril Anak Ridwan Kamil Ditemukan

Jenazah Eril Anak Ridwan Kamil Ditemukan
* Profil Emmeril Kahn Mumtadz. (Instagram @ataliapr)

Akhirnya jenazah anak sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz (Eril) yang sempat hilang terbawa arus Sungai Aare, Swiss, berhasil ditemukan pada Rabu (8/6/2022), oleh pihak kepolisian Swiss.

Duta Besar RI untuk Swiss Muliaman D Hadad mengatakan kepolisian Bern telah menyampaikan informasi awal mengenai ditemukannya jasad Eril pada Rabu (8/6) pagi 06.50 pagi waktu Swiss atau 11.50 WIB di Bendungan Engehalde, Bern yang kemudian dievakuasi.

Kepolisian Swiss mengatakan, penyelidikan forensik mengungkap bahwa jenazah itu merupakan warga Indonesia yang hilang di Sungai Aare, sejak Kamis, 26 Mei 2022. “Pria 22 tahun itu berenang di sungai dan mengalami kondisi darurat. Akibatnya dia tenggelam,” kata pernyataan polisi seperti dilansir CNNIndonesia.com.

Sebelumnya, Dubes Muliaman menjelaskan bahwa tim SAR dan aparat setempat sempat menghentikan pencarian setelah 6 jam berlangsung lantaran hari sudah gelap. Pencarian pun dilanjutkan Jumat pagi.

Muliaman mengatakan Sungai Aare merupakan salah satu destinasi wisata terkenal di Swiss. Salah satu sungai terpanjang di Swiss itu pun memang terkenal memiliki arus yang cukup deras.

“Arus sungainya cukup deras dan memang banyak orang berenang di sana terutama saat musim panas,” papar Muliaman.

Pihak keluarga RK pun sudah membenarkan musibah ini. Melalui pernyataan, pihak keluarga RK, Elpi Nazmuzaman, mengatakan Eril sedang berenang bersama adik dan kawannya pada Kamis (26/5) siang.

Saat itu kondisi cuaca cerah, namun arus sungai cukup deras. Ketika ingin naik ke permukaan, Eril dikabarkan terseret arus sungai yang cukup deras. Eril juga sempat mendapat pertolongan dari kawannya namun tidak berhasil.

Saat kejadian berlangsung, RK tengah berada di Inggris dalam kegiatan dinas bersama delegasi Pemprov Jabar. RK langsung menyusul ke Swiss setelah menerima kabar musibah tersebut dan kini telah bertemu keluarga di sana.

Sebelumnya, beredar kabar Eril sudah ditemukan. Di samping itu, Ridwan Kamil mengajukan cuti selama 10 hari untuk kembali ke Swiss.

Akhir pekan lalu, Ridwan Kamil dan istrinya, Atalia Praratya, sudah mengikhlaskan dan meyakini bahwa Eril telah meninggal.

Meski sudah diyakini meninggal, pencarian Eril terus dilakukan sampai jasadnya ditemukan.

Hingga kini, tercatat upaya pencarian Eril memasuki hari ke-14. Pencarian itu telah mencakup 30 km dari area Sungai Aare.

Selama menjalankan misi pencarian pihak berwenang Swiss mengerahkan drone, penyelam, kapal, anjing pelacak, atau teknologi yang dianggap mampu membantu. Namun, alat ini tak seluruhnya diterjunkan, melainkan mempertimbangkan kondisi cuaca di sekitar sungai.

Proses pencarian Eril juga melibatkan sejumlah unit dari kepolisian dan pihak berwenang lain. Mulai dari polisi sungai atau maritim, polisi nasional, polisi medis, dan petugas pemadam kebakaran. (CNN/Red)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.