Jumat, 19 April 24

Ini Daftar BUMN yang Dapat Apresiasi di RRI BUMN Award 2019

Ini Daftar BUMN yang Dapat Apresiasi di RRI BUMN Award 2019
* RRI dan Iconomics Research memberikan apresiasi kepada 42 perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di ajang Apresiasi BUMN yang bertajuk ‘RRI BUMN Award 2019’ yang digelar di Auditorium RRI, Jl Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kamis (26/9/2019). (Foto: Iwan/OMG)

Jakarta, Obsessionnews.com – RRI dan Iconomics Research memberikan apresiasi kepada 42 perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di ajang Apresiasi BUMN yang bertajuk ‘RRI BUMN Award 2019’ yang digelar di Auditorium RRI, Jl Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kamis (26/9/2019).

Apresiasi yang diberikan kepada BUMN ini adalah BUMN yang sudah menjalankan dengan baik fungsi dan perannya sebagai perwakilan negara di sektor bisnis maupun sebagai korporasi yang mencari keuntungan.

Dalam kesempatan itu, Research Director Iconomics Alex Mulya mengatakan, selama ini sejumlah BUMN sudah menjalankan dengan baik fungsi dan perannya.

“BUMN-BUMN yang sudah menjalankan tugas dan peran dengan baik itu layak diberikan apresiasi agar kinerjanya terus terpacu dan menginsipirasi BUMN lainnya,” ujar Alex dalam keterangan tertulisnya.

Alex mengatakan, apresiasi ini diberikan kepada BUMN dengan mempertimbangkan empat kategori. Pertama, market domination yaitu penghargaan kepada BUMN yang berhasil menjadi market leader di tengah persaingan yang ketat di industri yang menjadi core bisnisnya.

Kedua, brand awareness dan brand image yaitu apresiasi kepada BUMN yang berhasil menjaga citra dan reputasi perusahaan di tengah persaingan usaha yang ketat. Ketiga, customer service quality yaitu apresiasi kepada BUMN yang berhasil memberikan pelayanan yang baik kepada customer baik secara offline maupun online.

“Keempat, social economy contribution, yaitu apresiasi kepada BUMN yang memberikan kontribusi sosial ekonomi yang besar kepada masyarakat,” tambah Alex.

Untuk penilaian terhadap empat kategori tersebut dilakukan melalui beberapa metode. Pertama, Focus Group Discussion (FGD) yang melibatkan para pakar untuk mengetahui penilaian mereka terhadap BUMN. Kedua, survei di 10 kota dengan jumlah responden 10.000++. Responden dalam survey ini adalah para milenial yang dibagi dalam dua kelas yaitu kelompok usia yaitu early millennial, mid millennial dan late millennial.

Halaman selanjutnya

Pages: 1 2

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.