Rabu, 24 April 24

Industri Pengolahan Nonmigas Diproyeksikan Tumbuh 3,95% Tahun 2021

Industri Pengolahan Nonmigas Diproyeksikan Tumbuh 3,95% Tahun 2021
* Industri pengolahan nonmigas diproyeksikan akan mengalami pertumbuhan sebesar 3,95% pada tahun 2021. (Foto: Kemenperin)

Jakarta, Obsessionnews.com – Industri pengolahan nonmigas diproyeksikan akan mengalami pertumbuhan sebesar 3,95% pada tahun 2021. Perkiraan ini didasarkan pada asumsi pandemi Covid-19 telah dapat dikendalikan dan vaksin tersedia secara bertahap di masyarakat.

Hal itu dikemukakan Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Industri (BPSDMI) Kementerian Perindustrian (Kemenperin) Eko S.A. Cahyanto di Jakarta dalam keterangan tertulis , Minggu (29/11/2020).

“Ini skenario yang optimis seiring dengan berjalannya pemulihan ekonomi nasional yang dilakukan pemerintah dan berbagai stakeholder,” kata Eko.
Menurutnya, pertumbuhan PDB industri pengolahan nonmigas bakal terus berlanjut hingga triwulan IV-2020 seiring dengan peningkatan ekspor dan Purchasing Manager’s Index (PMI) manufaktur Indonesia yang meningkat sejak Oktober 2020. Meski demikian pertumbuhannya masih akan terkontraksi sekitar 2,22 persen.

“Capaian tersebut mengalami perbaikan dari angka sebelumnya,” ujarnya.

Halaman selanjutnya

Pages: 1 2 3

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.