Jumat, 17 Mei 24

Digeruduk Suporter Lawan, Barcelona di Kandang Terdepak dari Liga Europa

Digeruduk Suporter Lawan, Barcelona di Kandang Terdepak dari Liga Europa
* Barcelona kalah di kandang sendiri. (Goal.com)

Presiden Barcelona, Joan Laporta, mengaku merasa “malu” setelah Camp Nou ‘digeruduk’ 30.000 fans Eintracht Frankfurt di laga perempat-final Liga Europa, Jumat (15/4/2022) dini hari WIB, di saat fans tandang mestinya hanya mendapatkan alokasi 5.000 tiket.

Camp Nou seolah dikuasai fans tim tandang dengan lautan seragam putih-putih kala Blaugrana terdepak dari Liga Europa.

Barca tersingkir secara sensasional dari kompetisi Eropa kasta kedua itu oleh Frankfurt setelah dikalahkan 3-2 (agregat 4-3).

Blaugrana sejatinya mengira akan didukung banyak cule di kandang mereka sendiri, tetapi ESPN melaporkan fans Eintracht nyaris mencapai 30.000 di antara kerumunan 79.468 penonton di Catalunya.

“Jujur, apa yang terjadi hari ini membuat saya malu. Banyak fans tim lawan dan fans kami tak begitu banyak,” ujar Laporta kepada Barca TV.

“Saya sangat menyesali apa yang terjadi.”

“Apa yang bisa kami hindari adalah situasi-situasi tertentu tetapi untuk saat ini, kami harus lebih ketat. Tak boleh membiarkan hal ini terjadi.”

Entrenador Barcelona, Xavi Hernandez, menyebut situasi itu sebagai sebuah “miskalkulasi” dan berkata faktor itu tidak membantu anak asuhnya saat menelan kekalahan pertama dalam 16 pertandingan di semua kompetisi.

 

30.000 suporter lawan penuhi stadion kandang Barcelona. (Getty/Goal)

 

“Saya berusaha bilang kepada pemain bahwa yang terpenting adalah apa yang terjadi di lapangan, tetapi secara logika ini bisa memengaruhi kami. Jelas sekali,” ucap sang pelatih pada jumpa pers pasca-laga.

“Kami berusaha untuk fokus di pertandingan dan kami tidak bermain bagus. Kedua hal itu tak ada hubungannya. Ini bukan alasan,” imbuhnya.

“[Kurangnya fans di Camp Nou] memang tak membantu kami, tetapi di lapangan, kami tidak bermain bagus, dan tak bisa bersaing.” (Goal.com)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.