Rabu, 24 April 24

Cegah Covid-19, Anggota F-PKS DPR Ledia Hanifa Bagikan Alkes di Kota Bandung dan Cimahi

Cegah Covid-19, Anggota F-PKS DPR Ledia Hanifa Bagikan Alkes di Kota Bandung dan Cimahi
* Anggota Fraksi PKS DPR RI Ledia Hanifa Amaliah. (Foto: pks.id)  

Bandung, Obsessionnews.com –  Serangan yang dilakukan oleh virus corona atau Covid-19 menyebabkan banyak orang yang meninggal di Indonesia. Selain itu jumlah pasien positif Covid-19 terus meningkat dari waktu ke waktu.

Untuk mencegah semakin meluasnya penularan virus itu seorang kader PKS, Ledia Hanifa Amaliah, memberikan bantuan alat kesehatan (alkes) kepada beberapa rumah sakit dan Puskesmas di Kota Bandung dan Kota Cimahi, Jawa Barat.

Ledia, panggilan akrabnya, adalah anggota Fraksi PKS (F-PKS) DPR RI dari daerah pemilihan (dapil) Kota Bandung dan Cimahi.

Dikutip obsessionnews.com dari website pks.id, Selasa (21/4/2020), Ledia mengatakan, para tenaga kesehatan sebagai ujung tombak penanganan Covid-19 berhadapan langsung dengan risiko tertinggi penularan penyakit.

“Sementara alat bantu kesehatan semakin terbatas, mahal dan sulit didapatkan,” tuturnya.

Oleh karena itu dalam kunjungan ke dapilnya pada 18-19 April lalu Ledia kembali fokus memberikan bantuan alkes pada beberapa puskesmas dan rumah sakit.

Halaman selanjutnya

Pages: 1 2 3

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.