Senin, 20 Mei 24

Art Jakarta Gardens 2024 Sukses Pukau Para Pencinta Seni Indonesia

Art Jakarta Gardens 2024 Sukses Pukau Para Pencinta Seni Indonesia
* Art Jakarta Gardens diselenggarakan di Hutan Kota by Plataran, Jakarta, 23-28 April 2024. (Foto: Dok. Art Jakarta Garden)

Obsessionnews.com – Art Jakarta Gardens sukses diselenggarakan. Pekan seni rupa ini diadakan pada 23-28 April 2024 lalu di Hutan Kota by Plataran, Jakarta. Acara ini sukses menjadikan galeri di ruang terbuka hingga menarik perhatian 11.899 pengunjung. Mulai dari pencinta seni, kolektor, dan masyarakat umum.

Keberhasilan pekan seni rupa ini di antaranya berasal dari penjualan yang memuaskan dari ke-23 ekshibitor yang turut serta, lebih besar daripada tahun lalu, yang menandakan dukungan gigih di tengah kondisi ekonomi yang penuh tantangan, baik di tingkat global maupun nasional.

 

 

Baca juga: Destinasi Seni Akhir Pekan, Art Jakarta 2023 Resmi Digelar 17-19 November 2023

 

 

 

 

Kolektor generasi baru dan pembeli pertama menjadi segmen masyarakat yang menjanjikan dengan peran yang semakin menguat tahun ini.

Jantung Art Jakarta Gardens terletak pada Sculpture Garden, di mana 30 karya seni ikonik oleh para seniman hebat lintas generasi dan aliran menjadi saksi akan kreativitas. Dari karya perunggu G. Sidharta hingga makhluk-makhluk aneh Wahyadi Liem, Sculpture Garden.

 

 

 

 

“Tahun ini Art Jakarta Gardens sama semaraknya dengan tahun lalu, energinya bisa dirasakan. Kebanyakan karya yang ditampilkan menyenangkan, dan booth-booth nyaman dan mudah diakses. Pengunjung lebih santai dan impulsif di lorong yang lebih kecil dan enak, dengan booth yang saling berdekatan serta galeris yang berinteraksi satu sama lain, rasanya justru hangat. Ada tiga booth kuat yang saya apresiasi dan layak disebutkan: Srisasanti dengan presentasi tunggal Pramuhendra, A+ dengan presentasi tunggal Ella Wijt, dan Roh dengan duo presentasi Maruto dan Aurora,” ungkap Natasha Sidharta, kolektor.

Sepanjang berjalannya pekan seni ini, RURUradio Lounge menyediakan hiburan yang hampir nonstop melalui seleksi musik ciamik yang disiarkan sebagai live-stream ke Tenda Ekshibisi, bincang-bincang seru dengan seniman dan praktisi kreatif lainnya, dan pertunjukan musik live.

Tidak hanya itu, Jakarta Art Gardens 2024 juga mendapat dukungan penuh dari para mitra-mitra utama yaitu Bibit dan Treasury serta mitra venue, Hutan Kota by Plataran.

Dukungan pemerintah lewat Kemenparekraf dan Kemendikbud memperlihatkan sinergi lebih jauh dalam rangka memajukan ekosistem seni rupa. (Agnes)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.