Jumat, 19 April 24

Wibi Andrino Bintang Baru di Panggung Politik

Wibi Andrino Bintang Baru di Panggung Politik
* Ketua Fraksi Partai NasDem DPRD DKI Jakarta Wibi Andrino. (Foto: Sutanto/OMG)

Jakarta, Obsessionnews.comUsianya terbilang muda, yakni 33 tahun. Namun, Wibi Andrino memiliki pemikiran besar untuk menuntaskan beragam permasalahan yang mengakar di DKI Jakarta. Karenanya, ketika ia dipercaya menjadi Ketua Fraksi Partai NasDem DPRD DKI Jakarta, ia pun membuat berbagai gebrakan. Obsesinya sederhana, ia ingin seluruh warga ibukota tidak hanya sejahtera, tetapi juga bahagia.

Berbincang dengan Wibi, mengingatkan Men’s Obsession kepada salah satu orator ulung negeri ini, yakni Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh. Bicaranya lugas dan penuh semangat. Selama kurang lebih tiga puluh menit, ia memaparkan pemikirannya untuk DKI Jakarta. Membuka pembicaraan, ia menguntai apa yang menggerakkan hatinya untuk terjun ke dunia politik.

“Saya melihat ada ketimpangan permasalahan sosial terutama di bidang hukum, khususnya di Jakarta, di mana kalau bicara tentang hukum, ada tiga teori: kemanfaatan, kepastian, dan keadilan. Apakah produk legislasi yang dihasilkan mampu mengakomodasi ketiga hal tersebut. Ini membuat saya tertarik untuk turut menyusun peraturan perundang-undangan dan itu bisa dilakukan jika saya terjun ke dunia politik,” ungkap peraih gelar Magister Hukum UGM ini.

Menjabat Ketua Fraksi Partai NasDem DPRD DKI Jakarta, Wibi bertekad melahirkan terobosan baru, salah satunya, membuat budaya baru dengan menjadikan DPRD DKI Jakarta betul-betul sebagai rumah rakyat bagi warga Jakarta, terutama mereka yang membutuhkan bantuan.

“Setiap pagi kami membuka layanan penerimaan laporan dari warga dengan juga menghadirkan tujuh anggota Fraksi Partai NasDem untuk piket secara bergantian. Salah satu yang telah kami lakukan, menerima perwakilan dari masyarakat terkait fasilitas warga, seperti penerangan umum dan saluran air,” beber kelahiran Lhokseumawe, 15 April 1986 tersebut.

Selain anggota Fraksi NasDem juga diikutsertakan tim-tim advokasi untuk bisa ikut mendampingi agar laporan atau masukan warga bisa ditindaklanjuti secara komprehensif. “Tidak kalah penting, kami menginginkannya adanya semacam fraksi balkon. Ini spesial karena bisa mengakomodir warga yang ingin hadir atau mengetahui langsung jalannya Rapat Paripurna,” terang pria yang hobi membaca ini.

Wibi juga ingin fraksinya menjadi trigger untuk bekerja aktif bagi masyarakat, seperti baru-baru ini Fraksi NasDem DKI blusukan ke Kepulauan Seribu untuk audiensi dengan perangkat pemerintah daerah dan warga.

“Kepulauan Seribu adalah teras halaman terdepan dari DKI Jakarta. Potensi wisatanya luar biasa, sehingga bisa meningkatkan ekonomi warga setempat juga DKI Jakarta. Namun, ada beragam permasalahan di sana, salah satunya kurang sarana dan fasilitas untuk keperluan warga. Maka dari itu, kami akan memaksimalkan pembangunan dan melakukan pengawasan yang intensif agar tidak terjadi pemotongan anggaran,” tukasnya.

Halaman selanjutnya

Pages: 1 2

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.