
Jakarta – Para tamu undangan untuk Kongres Luar Biasa PSSI 2015 mulai berdatangan ke Hotel JW Marriott, Surabaya, sejak 17 April. Sederet voter pun sudah mendaftar untuk memanfaatkan hak pilih mereka terkait kepengurusan baru PSSI periode 2015-2019.
Sementara itu, panpel KLB memastikan bahwa pihak FIFA dan AFC akan hadir memantau.
Meski begitu, Wakil Presiden Jusuf Kalla nampaknya urung datang. Pasalnya, JK memiliki agenda lain yang berbenturan dengan kegiatan KLB pada Sabtu (18/4) esok. Yakni meninjau KTT Asia-Afrika di Jakarta dan Bandung. “Untuk Wapres JK kita memang tidak bisa berharap banyak,” kata Sekjen PSSI Joko Driyono kepada wartawan, Jumat (17/4/2015).
Selain JK, tamu lain seperti Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi pun belum dapat dipastikan kedatangannya. Meski Imam sempat menyatakan bakal menghadiri agenda krusial PSSI itu dan mendampingi Wapres JK. Imam sendiri menyampaikan harapannya untuk kepengurusan baru PSSI nanti. “Yang lebih penting tidak terjadi permasalahan di internal PSSI,” katanya di Jakarta.
Panitia pelaksana KLB pun memastikan acara tersebut bakal dijaga ketat oleh pihak kepolisian hingga tentara. Wakil FIFA dan AFC sudah memastikan bakal memantau KLB dan tiba malam ini di Surabaya. “AFC dan FIFA akan hadir, rencana mereka akan tiba malam ini,” ungkap Joko. (goal.com)