Kamis, 25 April 24

Walikota Perintahkan Camat dan Lurah Data Orang Kaya

Walikota Perintahkan Camat dan Lurah Data Orang Kaya

Padang, Obsessionnews – Walikota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) Mahyeldi Ansharullah mengintruksikan kepada camat dan lurah untuk mendata jumlah orang kaya di wilayah masing-masing. Pendataan dilakukan untuk mengetahui perbandingan orang kaya dengan orang miskin.

Mahyeldi mengatakan, permasalahan miskin harus dilakukan secara bersama-sama. Selain pemerintah, masyarakat yang memiliki kemampuan ekonomi yang cukup dilibatkan untuk membantu sesama.

“Untuk meringankan beban orang miskin kan orang kaya,” kata Mahyeldi saat pembukaan MTQ tingkat Kecamatan Koto Tangah di Kelurahan Pasia Nantigo, Selasa (8/3/2016).

Mahyeldi mengatakan, kebijakan itu akan kita masukkan menjadi program pemerintah Kota Padang, sehingga lebih mudah dan terpadu dalam mengurangi angka kemiskinan.

Menurut Mahyeldi, mengurangi angka kemiskinan akan dapat dilaksanakan apabila dilakukan secara bersama-sama. Dikatakan mudah, karena perbandingan antara orang kaya dengan orang miskin sangat jauh berbeda.

“Persoalan itu akan lebih mudah diselesaikan dengan 90 persen orang kaya. Jumlah orang miskin di Kota Padang kan sekitar 10 persen. Jadi menurut saya tidak akan sulit,” ujar Mahyeldi.

Mahyeldi merasa kurang nyaman sering mendengar orang miskin.

“Masa yang didata terus orang miskin. Sedih kita. Maka yang didata itu orang kaya, bukan orang miskin,” sebut Mahyeldi. (Musthafa Ritonga)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.