Jumat, 19 April 24

Tokuyo Hadirkan Dua Produk Kursi Pijat Kesehatan

Tokuyo Hadirkan Dua Produk Kursi Pijat Kesehatan
* General Manager Tokuyo Indonesia Chan Te-Hsiung.

Jakarta, Obsessionnews.com – Masyarakat di kota besar, Jakarta misalnya, hampir setiap hari harus berhadapan dengan kepadatan lalu lintas dan aktifitas intens yang dapat memicu stress. Padahal tuntutan untuk tampil prima dalam berkegiatan tidak terhindarkan. Tanpa disadari, lambat laun pikiran dan tubuh terbebani, sehingga berpengaruh terhadap kesehatan.

Masalah kesehatan juga bisa timbul akibat duduk terlalu lama, mengangkat barang secara manual, dan tidak cukup beristirahat. Bahkan lama perjalanan juga bisa berdampak negatif pada tubuh dan pikiran.

Sayangnya keinginan untuk bersantai dan melepas penat seringkali bukan menjadi prioritas utama akibat aktivitas yang sibuk. Kehadiran Tokuyo Biotech sebagai produsen kursi pijat professional mengubah hal tersebut dengan memudahkan pengguna meraih rileksasi dan kenyamanan melalui kursi pijatnya.

Oleh karena itu, Tokuyo tengah menghadirkan produk kesehatan professional, yakni dua produk unggulan peraih Taiwan Excellence Award 2017 di bidang kesehatan. Ke-dua produk tersebut adalah Massage Chair (TC-730) dan iFancy2 MASSAGE CHAIR (TC-677) yang dilengkapi oleh fitur-fitur canggih termasuk kendali dari smartphone.

General Manager Tokuyo Indonesia Chan Te-Hsiung menjelaskan mengenai keunggulan produk Tokuyo dengan produk sejenis di pasaran, khususnya di Indonesia. Salah satu kelebihan utama Tokuyo adalah pabrik produksi yang dimiliki sendiri, sehingga prosesnya dapat dipantau, proses quality control dapat terjaga.

“Kita telah melakukan survey marketing, karena ekonomi Indonesia sendiri terus meningkat sehingga banyak orang mulai mementingkan kesehatan masing-masing, jadi menurut kami pasar untuk produk-produk kesehatan, terutama kursi pijat akan semakin berkembang,” ujarnya kepada wartawan di Jakarta, Jumat (20/10/2017).

Guna meningkatkan penetrasi ke pasar Indonesia Chan menyebutkan bahwa Tokuyo juga sedang mengusahakan untuk mencari kebutuhan customer dari masyarakat Indonesia. Selain itu, mereka mengambil strategi untuk fokus pada pameran-pameran seperti Taiwan Excellence Mall Exhibition di Tunjungan Plaza Mall, Surabaya bulan November nanti. “Target 2018, pertama kita ingin mencari agen di seluruh kota,” tegasnya.

Selain itu, Tokuyo ingin mencari brand ambassador sendiri untuk di Indonesia. “Kemudian kita akan memasukan produk-produk Tokuyo jenis lain, dan semakin memperkenalkan produk kursi pijat kami ke seluruh masyarakat Indonesia,” ujar Chan

Tokuyo
Kursi pijet kesehatan dapat dikendalikan lewat Smartphone.

Dia menambahkan, Tokuyo sedang mengembangkan IoT versi dua, semacam mempunyai google server sendiri. Jadi bisa mengetahui setiap orang duduk berapa lama, programnya apa dan saat duduk detak jantungnya berapa. “Jadi kalau ada orangtua di rumah, pakai kursi pijat berapa lama, apakah detak jantungnya stabil, kita bisa ketahui dari jarak jauh,” ungkapnya. (Poy)

Related posts

1 Comment

  1. Wibisono

    Luarbiasa kursi pijat Tokuyo ini,
    Membaca ulasan kecanggihan kursi pijat Tokuyo, memotivasi org untuk lebih sehat dalam ruangan pribadi,

    Saya menawarkan diri membantu pemasaran Tukoyo di Indonesia, dengan latar belakang pengalaman dibidang penjualan kursi pijat,

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.