
Ambon, Obsessionnews.com – Presiden Jokowi mendatangi pelabuhan Yos Sudarso, Ambon, Maluku, untuk meninjau dua kapal Roro yang akan siap dilepas. Kegiatan ini dilakukan setelah Presiden Jokowi menghadiri puncak acara peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2017.
Ada dua kapal tambahan segera dilepas ke pantai yakni, kapal Lelemuku yang melayani rute Saumlaki-Adaut-Letwurung dan kapal Tanjung Sole yang melayani rute Namlea-Manipa-Waesela.
“Ini akan menambah rute maupun kapasitas dan kita harapkan arus barang dan manusia akan semakin dinamis di kawasan Provinsi Maluku,” ujar Presiden Jokowi kepada wartawan, di Ambon, Kamis (9/2/2017).
Tidak hanya itu, kehadiran dua kapal roro itu juga diharapkan berdampak pada menurunnya harga-harga. Hal ini yang sejalan dengan program Presiden Jokowi mengenai tol laut.
“Inilah yang bolak-balik kita sampaikan yang namanya tol laut yang akan mempercepat arus barang, arus manusia dan kedua bisa menurunkan harga-harga di pulau-pulau,” katanya.
Untuk mendukung program tol laut, pemerintah akan menambah tujuh rute baru dan 100 kapal untuk di sebagai di berbagai daerah di Indonesia. (Has)