
Jakarta – Calon Presiden (Capres) nomor urut dua, Joko Widodo (Jokowi) meyakini kota Solo, Jawa Tengah (jateng), menjadi kantong suara mutlak bagi kemenangannya di Pemilu Presiden (Pilpres) 9 Juli 2014 mendatang.
Hal tersebut dibantah oleh Sekretaris tim pemenangan pasangan calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto-Hatta Rajasa, Fadli Zon kalau di Jawa tengah kekuatan sudah mulai seimbang dan di Jawa Timur sudah semakin membaik.
“Saya kira sudah seimbang ya, Jawa Timur kita sudah mulai semakin baik,” ujar Fadli usai pelaporan dana kampanye Capres di Gedung KPU, Jl Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Selasa (1/7/2014).
Menurut Fadli, secara keseluruhan suara untuk kemenangan pasangan Capres dan Cawapres Prabowo – Hatta sudah menyalip suara dari pasangan Capres Jokowi – JK.
“Terakhir 35 persen, sekarang naik, tapi kita makin naik menonjol di 32 provinsi,”ungkapnya.
Semua itu, lanjut Fadli, kenaikan suara dikarenakan strategi tim pemenangan Prabowo yang semakin terus turun kebawah.
“Tim kampanye nasional, daerah akan turun ke lapangan, saya kira kita seperti apa yang dikatakan Prabowo, angin sedang berhembus ke kita, Prabowo-Hatta insyAllah kita menanglah,”katanya.
Dia juga menambahkan, Ketua partai tidak ikut secara eksekutif, yang muda-muda banyak turun ke lapangan. “Sekarang kita sudah menang, tapi secara internal, insyAllah kita menang,”tambah Fadli. (Pur)