
Sementara itu, Ketua Kwarnas Gerakan Pramuka Adhyaksa Dault menambahkan, tanpa memandang SARA (Suku, Agama, Ras, dan Antargolongan), Gerakan Pramuka tidak hanya menjadi “Rumah Bersama” bagi generasi muda Indonesia, tapi juga menjadi “lem perekat” dari sekat-sekat perbedaan di rumah besar NKRI.
Itulah mengapa, tegas Adhyaksa, pada Peringatan Hari Pramuka ke-57 ini, pihaknya mengangkat tema “Pramuka Perekat NKRI”. Ini untuk menegaskan bahwa Gerakan Pramuka adalah “Rumah Kita Bersama” dan selamanya akan tetap fokus pada pendidikan generasi muda Indonesia untuk menjaga dan memajukan NKRI.
Indonesia pada tahun 2045 mendatang akan memperingati 100 tahun kemerdekaannya. Menurut Adhyaksa, pada saat itulah ada di antara anggota Gerakan Pramuka yang aktif saat ini akan menjadi pemimpin-pemimpin negeri ini.