Kamis, 25 April 24

TIBS 2018 Akan Menarik 25.000 Pengunjung Penggemar Kapal Pesiar

TIBS 2018 Akan Menarik 25.000 Pengunjung Penggemar Kapal Pesiar
* Press Coordinator of Taiwan Int'l Boat show Wendy Lee. (foto: Istimewa)

Jakarta, Obsessionnews.com Taiwan External Trade Development Council (TAITRA) akan menggelar pameran kapal pesiar pribadi yang bertajuk ‘Taiwan International Boat Show 2018 (TlBS 2018)’ pada 15-18 Maret 2018 mendatang.

Pameran ini diselenggarakan oleh Ministry of Economic Affairs (MOEA), Bureau of Foreign Trade (BOFT) dan Pemerintah Kota Kaohsiung, didukung oleh Taiwan Yacht Industry Association (TYlA).

Pameran ini mencakup 7 area pameran, yakni kapal pesiar dan perahu, Perlengkapan dan Aksesoris, Olahraga Air dan Rekreasi, Layanan maritim, Ruangan VVIP, Paviliun internasional dan tampilan kapal, dan Juga terdapat sebuah zona gaya hidup aktivitas outdoor yang inovatif.

Press Coordinator of Taiwan Int’l Boat show Wendy Lee menyampaikan, Taiwan merupakan eksportir kapal pesiar kelima terbesar dengan kapal terbesar sepanjang 6.196 kali. Menurut statistik kepabeanan, Taiwan adalah negara manufaktur kapal pesiar terbesar di Asia.

“Dengan dukungan industri dan publisitas yang kuat, TIBS 2018 kemungkinan akan menarik Iebih dari 25.000 pengunjung dari Iokal dan seluruh dunia,” ujarnya di Jakarta, Kamis (18/1/2018).

Terkait zona gaya hidup aktivitas outdoor yang inovatif akan menampilkan perlengkapan menyelam, berkemah, van kemping, peralatan memancing dan peralatan aktivitas outdoor lainnya.

“Pameran ini akan membangun sebuah ruang pameran bertema outdoor yang inovatif dan mengumpulkan para peserta pameran dari industry kapal pesiar dan perahu,” katanya.

Sementara itu, Kepala bidang hubungan luar negeri Asosiasi Pemilik Kapal Indonesia (INSA) Suyono mengatakan, pergelaran TIBS merupakan momentum yang tepat untuk menstimulasi industri perkapalan Indonesia.

“Sebagai negara maritim dan dengan meningkatnya jumlah orang kaya di Indonesia, yacht menjadi salah satu komoditas yang tengah berkembang di Indonesia,” kata Suyono.

Selain akan menghadirkan berbagai produk yacht, TIBS 2018 juga akan memamerkan produk-produk suku cadang dan permesinan perkapalan serta beragam tipe kapal lainnya.

Selain itu, Airstream, produsen RV yang paling populer di Amerika Utara, juga akan bergabung dengan TIBS 2018 dengan menampilkan trailer khusus traveling (Flying Cloud 19), ARGO YACHT CLUB akan memberikan informasi penyewaan dan menampilkan kapal bermesin kecil, dan TESLA, pembuat mobil listrik premium juga akan menghadirkan kendaraan terbaru mereka. (Poy)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.